Amien Rais tantang Jokowi duel, PDIP tanya parpol sudah lengkap?
Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais mengaku siap maju Pilpres 2019. Dia akan bersaing mendapatkan rekomendasi bersama tokoh PAN lainnya yakni Zulkifli Hasan, Soetrisno Bachir dan Hatta Rajasa dari internal partai tersebut.
Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais mengaku siap maju Pilpres 2019. Dia akan bersaing mendapatkan rekomendasi bersama tokoh PAN lainnya yakni Zulkifli Hasan, Soetrisno Bachir dan Hatta Rajasa dari internal partai tersebut.
PDIP, partai utama pengusung Joko Widodo menanggapi santai manuver Amien tersebut. Malah, Amien diragukan bisa mendapatkan tiket yakni 20 persen dukungan DPR sebagai syarat presidential threshold dalam UU Pemilu.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Bagaimana hubungan Jokowi dan PDIP merenggang? Diketahui, hubungan Jokowi dengan partai Pimpinan Megawati Soekarnoputri itu merenggang saat keduanya beda pilihan dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Kapan PDIP menang di pemilu 2019? Partai pemenang pemilu 2019 adalah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan persentase 19.33% dari total suara sah yang diperoleh.
-
Kenapa PDIP bisa menjadi partai pemenang Pemilu 2019? PDIP berhasil menarik pemilih dengan agenda-agenda politiknya dan berhasil meraih kepercayaan masyarakat. Dengan perolehan suara yang signifikan, PDIP memperoleh kekuatan politik yang kuat dan pengaruh yang besar dalam pemerintahan.
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
"Partai pengusung Pak Amien sudah lengkap?" kata Ketua DPP PDIP, Andreas Hugo Pareira menanggapi tantangan Amien Rais siap duel dengan Jokowi, kepada merdeka.com, Senin (11/6).
Jelang Pilpres 2019, kekuatan politik masih terbagi tiga kelompok. Kubu Jokowi didukung oleh PDIP, Golkar, PPP, Hanura dan NasDem.
Sementara kubu Prabowo didukung Gerindra dan PKS.
PAN, PKB serta Demokrat masih belum menentukan sikap jelas arah koalisinya.
Andreas merasa, PR besar Amien Rais adalah dukungan partai politik. Tapi tak cuma itu, sejarah juga menyatakan bahwa mantan Ketua MPR tersebut pernah kalah saat Pilpres 2004.
"Dulu 2004, Pak Amien sudah pernah nyalon pilpres, rasanya enggak banyak juga dukungan untuk beliau," kata Andreas.
Niatan Amien maju juga dipandang sebelah mata oleh PKS. Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera menilai, pemilih milenial sebesar 40 persen di Pilpres 2019 nanti patut diperhitungkan. Oleh sebab itu, dia lebih tertarik untuk mengusung capres dan cawapres dari kalangan muda.
"Apresiasi niat mengusung Pak Amien. Usia 74 tahun tentu lebih muda dari usia Dr Mahathir Mohammad yang jadi Perdana Menteri usia 92 tahun. Tapi akan jauh lebih baik jika kita mulai memberikan kesempatan pada yang muda untuk memimpin bangsa," kata Mardani.
"Lebih elegan yang muda," lanjutnya.
Diketahui, Amien Rais menyatakan keinginannya maju menjadi calon presiden pada Pilpres 2019 mendatang. Dia siap melawan Jokowi yang telah diusung oleh PDIP.
"Nanti PAN, kita akan mencapreskan tokoh-tokoh partai kita sendiri. Pertama Zulkifli Hasan, kedua Sutrisno Bachir, ketiga Hatta Rajasa, dan keempat Mbah Amien Rais," ujar Amien saat buka puasa bersama tokoh-tokoh PAN di rumah dinas Ketua MPR Zulkifli Hasan di Kompleks Widya Chandra, Jakarta Selatan dalam sambutannya dan disambut tepuk tangan, Sabtu (9/6/).
Amien bahkan menantang duel Jokowi untuk memperebutkan kursi RI 1 di periode mendatang. "Saya tantang Pak Jokowi mari kita duel secara gentle-ya. Jadi Anda kerahkan kemampuan untuk mendapatkan suara yang paling banyak supaya menang. Juga berikanlah kesempatan yang sama. Ini namanya demokrasi," katanya.
Baca juga:
Infrastruktur dinilai akan jadi jurkam terbaik Jokowi di mudik 2018
Amien Rais siap nyapres, PKS lebih tertarik tokoh muda
Ulama dan ekonom bisa jadi pemimpin alternatif di Pilpres 2019
Wasekjen Demokrat: Jangan kebutuhan bangsa saat ini tertutup isu Pilpres
Perludem sebut animo pencalegan menurun di Pemilu 2019
Keterwakilan perempuan dalam penyelenggara politik dinilai masih rendah
Anies pilih fokus pimpin Jakarta dari pada maju Pilpres 2019