Anak Amien Rais sebut ada 'something wrong' dengan Jokowi
Anak Amien Rais sebut ada 'something wrong' dengan Jokowi. Hanafi menilai, jika pertemuan antara Zulkifli dengan Presiden Jokowi menghasilkan kesepakatan soal RUU Pemilu maka ada kejanggalan yang membuat PAN walkout dari paripurna.
Wakil Ketua Umum PAN Hanafi Rais membenarkan adanya pertemuan antara Ketua Umum Zulkifli Hasan dengan Presiden Joko Widodo jelang pengambilan keputusan 5 isu krusial RUU Pemilu. Namun, saat paripurna, PAN akhirnya memutuskan walkout dan tak mau bertanggungjawab dengan keputusan soal RUU Pemilu.
Hanafi menilai, jika pertemuan antara Zulkifli dengan Presiden Jokowi menghasilkan kesepakatan soal RUU Pemilu maka ada kejanggalan yang membuat PAN walkout dari paripurna.
"Nah ketika sepakat bertemu, ya katakanlah ada pertemuan dan sepakat ada konsensus, tetapi di hari H, ketika akan pengambilan keputusan ternyata tidak pas, berarti ada something wrong. Apakah komunikasi Presiden dengan pihak-pihak lain, ataukah mungkin ketidaksetujuan di antara fraksi-fraksi lain," kata Hanafi di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (24/7).
Kendati demikian, putra senior PAN Amien Rais ini, mengaku tidak tahu kejanggalan yang membuat PAN berbeda sikap dengan partai-partai pendukung pemerintah mendukung paket A RUU Pemilu. Kejanggalan itu pun harus segera dicari akar masalahnya.
"Jadi saya pikir, ada missing link yang harus ditemukan dan saya tidak tahu itu apa yang terjadi. Tetapi yang jelas saya kira semangat PAN sejak awal konsensus dan musyawarah mufakat begitu. Nah ketika tidak terjadi, berarti ada hal yang tidak dicapai dan itu harus ditemukan faktornya," tegasnya.
Dia menyebut, PAN akan tetap mendukung pemerintah selama ada saling pengertian antara partai pendukung demi kepentingan rakyat. Oleh karena itu, pihaknya menyerahkan keputusan untuk merombak jajaran menteri khususnya kader PAN di Kabinet Kerja kepada Presiden Joko Widodo.
"Jadi kalau bicara soal reshuffle kabinet, itu tetap semua ini kita hanya menunggu maunya presiden seperti apa. Karena seperti yang saya tegaskan di awal, itu juga memang untuk memperkuat pemerintah dan juga waktu itu yang mengajak adalah Presiden," tegasnya.
Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais meminta pengurus DPP menarik mundur kader PAN, Asman Abrur dari pemerintahan. Asman diketahui menjabat sebagai Menpan RB.
Menyikapi permintaan ini, Hanafi menganggap desakan dari Amien Rais itu bisa menjadi masukan bagi Presiden Jokowi untuk melakukan evaluasi terhadap menteri-menterinya.
Jadi saya pikir ini juga jadi bagian dan masukan buat presiden dan terserah, karena ketika PAN bergabung juga sebenarnya untuk pro pemerintah," pungkasnya.
Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais menginginkan partainya bersikap tegas dengan pemerintahan Jokowi-JK. Salah satunya dengan menarik kader PAN yang kini berada di lingkaran kabinet kerja.
Pernyataan itu disampaikan Amien Rais usai menghadiri halal bihalal di Pondok Pesantren Al-Ishlah, Bondowoso, kemarin. Dalam acara tersebut, hadir pula Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.
Amien menginginkan Asman Abnur mundur dari jabatannya sebagai Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB). "Saya usul supaya Asman Abnur segera keluar dari kabinet. Titik," tegas Amien Rais seperti dikutip dari Kompas TV.
Amien mengatakan, PAN harus menentukan sikap politik untuk tidak berkoalisi dengan pemerintah yang berkuasa saat ini. Pernyataan ini menanggapi sikap partai pendukung pemerintah yang menginginkan PAN dikeluarkan dari koalisi lantaran kerap berseberangan dengan keinginan pemerintah. "Koalisi dengan rakyat," singkatnya.
Baca juga:
Politisi PAN: Yang ngajak koalisi dulu kan Pak Jokowi
Amien minta tarik kader PAN di kabinet, Zulkifli serahkan ke Jokowi
PAN: Kalau Menpan RB diganti, itu bukan karena kinerja, tapi politik
NasDem dukung Amien Rais minta PAN tarik Menteri Asman dari kabinet
Diminta Amien mundur dari kabinet, Asman Abnur tetap fokus kerja
Amien Rais minta Menpan RB mundur, Ketua PAN serahkan ke Asman Abnur
Soal usul Amien Rais, politisi PDIP mempersilakan PAN beri keputusan
-
Apa yang terjadi di Bukber Kabinet Jokowi? Bukber Kabinet Jokowi Tak Dihadiri Semua Menteri 01 & 03, Sri Mulyani: Sangat Terbatas
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Mengapa Pak Jokowi diundang ke Apel Kader Partai Gerindra? Bapak Presiden diundang acara Apel Kader Partai Gerindra pada hari Sabtu, 31 Agustus 2024 Pukul 19.00 WIB. Rencana Bapak Presiden akan hadir dan memberi Sambutan
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Apa isi dari gugatan terhadap Presiden Jokowi? Gugatan itu terkait dengan tindakan administrasi pemerintah atau tindakan faktual.