Anggota KPU Evi Novida Ginting Telah Sembuh dari Covid-19
Diketahui, selain Evi, Ketua KPU RI, Arief Budiman, dan anggota KPU RI, Pramono Ubaid Tanthowi, juga dinyatakan positif Covid-19.
Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Evi Novida Ginting, dinyatakan sembuh setelah sempat terpapar Covid-19. Kabar itu disampaikan Anggota KPU, Ilham Saputra dalam rapat kerja Komisi II DPR RI dengan Mendagri, KPU, Bawaslu dan DKPP.
Diketahui, selain Evi, Ketua KPU RI, Arief Budiman, dan anggota KPU RI, Pramono Ubaid Tanthowi, juga dinyatakan positif Covid-19.
-
Mengapa KPU didirikan? KPU didirikan sebagai hasil dari reformasi politik pasca Orde Baru.
-
Data apa yang bocor dari situs KPU? Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi mengatakan, data yang bocor dari situs resmi Komisi Pemilihan Umum (KPU) merupakan data DPT.
-
Siapa yang mengklaim telah meretas situs KPU? Pelaku kejahatan siber dengan nama anonim "Jimbo" mengklaim telah meretas situs kpu.go.id dan mendapatkan data DPT dari situs tersebut.
-
Mengapa TPU Cikadut dianggap berjasa selama pandemi Covid-19? Kehadiran TPU Cikadut juga amat berjasa kala pandemi Covid-19 sedang ganas-ganasnya tiga tahun lalu. Hal itu menjadikan area pemakaman tersebut sebagai lokasi penunjang dari ratusan pasien yang meninggal dunia.
-
Bagaimana Anies-Cak Imin menuju ke KPU? Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin) telah resmi mendaftarkan diri sebagai pasangan Capres-Cawapres ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI. Saat itu, mereka menggunakan mobil Jeep untuk menuju ke KPU RI, Jakarta.
-
Apa sanksi yang dijatuhkan DKPP kepada Ketua KPU? Akibat pelanggaran tersebut, DKPP menjatuhkan sanksi peringatan keras dan yang terakhir kepada Hasyim.
"Data penyelenggara pemilihan yang terindikasi positif Covid-19. Ketua, anggota KPU Insya Allah sudah dua orang, Bu Evi sudah dinyatakan negatif," ujar Ilham di DPR, Jakarta, Senin (21/9).
Ilham mengungkap, saat ini masih ada 32 pegawai kesekjenan KPU RI masih positif Covid-19. Tiga sedang masa penyembuhan.
"Ini kemudian pegawai sekjen KPU 32 orang, tetapi sampai saat ini sedang masa penyembuhan 3 orang," kata dia.
Anggota KPU provinsi yang positif satu orang, KPU kabupaten/kota sebanyak 9 orang, serta pegawai sekretariat 19 orang. Ada juga anggota badan ad hoc sebanyak 29 orang masih positif.
"KPU provinsi 1 orang yang tercatat sampai tanggal 20 september per jam 6 sore, KPU kabupaten kota 8 orang dan pegawai sekretariat satker di bawah 19 orang dan anggota badan ad hoc 29 orang dan seluruhnya insya allah sedang dalam masa penyembuhan," kata Ilham.
(mdk/lia)