Anies Baswedan 'Digempur' di Medsos, Ini Reaksi Anak dan Istrinya
Bakal Capres dari Koalisi Perubahan, Anies Baswedan kerap kali menjadi sasaran serangan di media sosial. Baik dari netizen maupun dari politikus yang berseberangan.
Bakal Capres dari Koalisi Perubahan, Anies Baswedan kerap kali menjadi sasaran serangan di media sosial. Baik dari netizen maupun dari politikus yang berseberangan.
Hal itu diketahui oleh keluarga Anies, Fery Farhati dan anak-anaknya. Fery mengaku lebih sering Anies yang menenangkan dirinya daripada dirinya menenangkan Anies.
-
Mengapa PKS mendukung Anies Baswedan di Pilpres 2024? “Dengan kolaborasi yang baik antara partai pengusung dan relawan Anies, insya Allah kita bisa memenangkan Anies di Pilpres 2024 nanti,” harap Syaikhu.
-
Siapa saja capres-cawapres yang ikut bertarung dalam Pilpres 2024? Ada tiga pasangan capres-cawapres yang bertarung dalam Pilpres 2024. Capres-Cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar. Capres-Cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. Capres-Cawapres nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.
-
Bagaimana cara Anies Baswedan meyakinkan kader PKS untuk memenangkan Pilpres dan Pemilu 2024? Jika legislatif dan eksekutif berhasil dimenangkan, Anies yakin perubahan akan terjadi.
-
Bagaimana Anies Baswedan menanggapi kekalahan Pilpres? "Mau perjalanan yang nyaman dan enak, pilih jalan yang datar dan menurun. Tapi jalan itu tidak akan pernah mengantarkan kepada puncak manapun," ujarnya."Tapi kalau kita memilih jalan yang mendaki, walaupun suasana gelap ... kita tahu hanya jalan mendaki yang mengantarkan pada puncak-puncak baru."
-
Siapa yang menjadi Cawapres Prabowo Subianto di Pilpres 2024? Pada Pilpres 2024 mendatang, Prabowo menggandeng Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka sebagai Cawapresnya.
-
Apa yang membuat publik curiga AHY adalah pasangan Anies di Pilpres 2024? Kabar rencana Anies mengumumkan calon pasangan pilpres setelah selesai ibadah haji sudah diketahui publik. Alasan inilah yang membuat publik curiga AHY adalah pasangan Anies.
"Lebih kita (yang di rumah) yang ditenagin sama Mas Anies dari pada saya yang nenangin Mas Anies. Mas Anies gak pernah bawa krisis ke rumah. Gak pernah bawa masalah kemudian di share ke rumah yang kemudian bikin kita panik," jelas Fery dikutip dari wawancara dengan SCTV, Rabu (7/6).
Simak berita Anies Baswedan selengkapnya di Liputan6.com
Anggap Saja Noise
Fery mengungkapkan, keluarga melihat mantan Mendikbud tersebut sebagai sosok yang apa adanya. Meski bermacam berita atau unggahan di media sosial yang memojokkan suaminya, Fery dan anak-anak Anies menganggap hal itu sebagai suara bising saja.
"Kita melihat Mas Anies apa adanya. Seperti yang kita lihat sehari hari, apapun berita itu di luar ya kita kenal Mas Anies, yang kita tahu begitu. Apapun pembicaraan di luar anggap saja noise saja," ujar Fery.
"Anak-anak juga melihat itu sebagai, oh ayahnya tenang, kenapa kita harus bereaksi berlebihan terhadap berita berita itu," kata dia menambahkan.
Anies: Kuping Saya Hangat
Anies, kata Fery, merupakan orang yang sangat tenang. Bahkan, lanjut dia, dirinya yang di rumah malah mendapat inside dari Anies tentang situasi di luar.
"Dia akan cerita soal situasi, bukan berbagi masalah. Jadi selama ini Alhamdulillah tenang-tenang saja. Untuk hiburan, paling kita makan bersama di luar, nonton di bioskop atau nonton bareng di rumah," jelas dia.
Tiba-Tiba Anies datang dan masuk dalam sesi wawancara. Anies diberitahu pembawa acara dan Fery membicarakan dirinya.
"Pantas, kuping saya hangat, ternyata lagi diomongin," kata Anies sambil tertawa.
(mdk/ded)