Bamsoet: Ada orang ubah surat Akom jadi tak maju ketum Golkar
Surat itu sudah diedarkan ke seluruh daerah. Padahal surat perjanjian tersebut diragukan keasliannya.
Tensi persaingan calon ketua umum Partai Golkar makin memanas. Kubu Ade Komarudin tak terima pihaknya terus-terusan menjadi objek serangan kampanye hitam.
Oleh karena itu, pihaknya mengajak semua calon untuk bersaing secara sehat dan profesional. Tim Pemenangan calon Ketua Umum Partai Golkar Ade Komarudin, Bambang Soesatyo mengatakan, pihaknya mengendus ada beberapa serangan kampanye hitam yang dilancarkan pihak lawan terhadap Akom atau biasa disapa. Mulai dari isu politik uang, gratifikasi jet pribadi, LHKPN dan masih ada lagi kampanye hitam lainnya.
"Kami memprediksi laporan hitam takkan berhenti. Kami duga serangan berikutnya adalah soal perjanjian di mana Akom takkan maju jadi calon ketua umum. Ini sedang diedarkan ke daerah," kata Bamsoet di Hotel Tentrem, Yogyakarta, Jumat (11/3).
Lebih lanjut, Bamsoet menjelaskan, surat perjanjian yang menyebut bila Akom tak akan maju jadi calon ketua umum Partai Golkar sudah diedarkan oleh kelompok tertentu ke seluruh daerah. Padahal surat perjanjian tersebut diragukan keasliannya.
"Karena saya pelaku rapat harian terbatas saat itu, saat pergantian Novanto karena papa minta saham, ada semua saat itu. Sekjen saja yang telat," ucapnya.
Dalam pertemuan terbatas kala itu, lanjut Bamsoet, disepakati bahwa isu yang dimainkan Akom saat itu sedang mendorong Munas atau Munaslub. Perjanjian ketika itu Akom tak boleh mendorong terjadinya Munas atau Munaslub karena sedang dalam proses hukum di Mahkamah Agung (MA).
"Bahwa kemudian isinya diubah jadi tak mencalonkan, ini yang jadi tanda tanya. Yang saya heran, darimana orang-orang itu menyebarkan dokumen yang harusnya berada di laci Pak ketua umum (Ical). Artinya ada yang curi dokumen itu dari laci ketum. Belum lagi isinya sendiri belum dikonfirmasi," tandasnya.
Baca juga:
Malam ini, Ade Komarudin ikrar politik di alun-alun Yogyakarta
Maju calon ketum Golkar, Akom klaim kantongi 420 surat dukungan DPD
Bamsoet: Banyak caketum Golkar jadi playboy dan tebar pesona
Politisi PKS harap tak lahir Partai Golkar Perjuangan
Janji manis para calon pemimpin Beringin
JK akan bertemu Ical bahas munas Golkar
-
Siapa yang diusung oleh Partai Golkar sebagai Cawapres? Partai Golkar resmi mengusung Gibran Rakabuming sebagai Cawapres Prabowo Subianto di Pilpres 2024.
-
Siapa yang menyambut kedatangan Prabowo di Kantor DPP Partai Golkar? Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto hingga Sekjen Partai Golkar Lodewijk Freidrich Paulus menyambut langsung kedatangan Prabowo.
-
Apa yang didiskusikan Dedi Mulyadi dan pengurus Golkar di pertemuan tersebut? Kita tadi sudah berdiskusi banyak. Intinya bahwa kita mendukung Pak Dedi Mulyadi untuk menjadi calon gubernur di Jawa Barat.
-
Kapan Golkar akan menyelesaikan penyusunan koalisi untuk Pilgub Banten? Airlangga menyebut partainya masih menyusun koalisi untuk Pilkada Banten 2024."Nanti kita susun," ucap dia.
-
Kenapa banyak Ketua DPD Golkar ingin Airlangga Hartarto kembali memimpin secara aklamasi? "Makanya cukup rasional jika DPD ingin aklamasi untuk AH," jelasnya. Dia menambahkan, tidak mudah untuk Golkar meraup suara maksimal di Pemilu karena tidak ada kader yang bertarung di Pilpres 2024.
-
Kapan Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.