Beri dukungan ke Jokowi-JK, Ical malu-malu bicara masuk pemerintahan
Ical: Ini namanya belum beranak udah berbesan. Belum ditawarkan sudah nanya.
Salah satu poin penting dalam silaturahmi nasional (Silatnas) Partai Golkar adalah dukungan partai untuk pemerintahan Jokowi-JK. Ketua umum Partai Golkar Aburizal Bakrie masih malu-malu ketika disinggung soal bentuk konkret dari dukungan Golkar.
Apalagi keputusan dukungan terhadap pemerintah muncul di tengah makin ramainya isu perombakan kabinet kerja. Apakah Golkar bakal masuk ke lingkaran pemerintahan atau tetap berada di luar kabinet, Ical belum mau menjawab tegas.
-
Apa tanggapan Budi Arie mengenai usulan Jokowi sebagai pemimpin koalisi Prabowo-Gibran? Yang namanya aspirasi, yang namanya pendapat, untuk hal-hal tertentu seperti tadi presiden. Ya enggak apa-apa dinamika aja," kata Budi Arie di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu 13 Maret 2024.
-
Kapan Budi Arie memberikan tanggapan tentang usulan Jokowi menjadi pemimpin koalisi Prabowo-Gibran? Ketua Umum relawan Pro Jokowi (ProJo) Budi Arie Setiadi menanggapi kabar Presiden Joko Widodo atau Jokowi menjadi pemimpin koalisi besar Prabowo-Gibran. Dia menilai usulan tersebut merupakan aspirasi dan pendapat dari sejumlah pihak. "Yang namanya aspirasi, yang namanya pendapat, untuk hal-hal tertentu seperti tadi presiden. Ya enggak apa-apa dinamika aja," kata Budi Arie di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu 13 Maret 2024.
-
Mengapa Pak Jokowi diundang ke Apel Kader Partai Gerindra? Bapak Presiden diundang acara Apel Kader Partai Gerindra pada hari Sabtu, 31 Agustus 2024 Pukul 19.00 WIB. Rencana Bapak Presiden akan hadir dan memberi Sambutan
-
Mengapa Budi Arie menganggap usulan Jokowi menjadi pemimpin koalisi Prabowo-Gibran sebagai bagian dari pertimbangan politik? Itu kan pertimbangan-pertimbangan politik tujuh bulan ke depan.
-
Apa yang terjadi di Bukber Kabinet Jokowi? Bukber Kabinet Jokowi Tak Dihadiri Semua Menteri 01 & 03, Sri Mulyani: Sangat Terbatas
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
"Golkar belum mau bicara terlalu jauh apabila diminta bergabung dengan pemerintah," ujar Ical usai gelaran Silatnas di kantor DPP Partai Golkar, Jalan Anggrek Neli Murni, Slipi, Jakarta Barat, Minggu (1/11).
Sambil bergurau Ical menjawab pertanyaan awak media jika ditawari kursi menteri oleh Presiden Jokowi atau Wakil Presiden Jusuf Kalla. "Ini namanya belum beranak udah berbesan. Belum ditawarkan sudah nanya," katanya sambil tertawa.
Sebelumnya, Agung Laksono mengeluarkan pengumuman mengejutkan saat silaturahmi nasional (Silatnas) Partai Golkar. Dia mengklaim sudah bersepakat dengan Aburizal Bakrie untuk mendukung pemerintahan Jokowi-JK yang diusung Koalisi Indonesia Hebat (KIH).
Seusai acara, Agung kembali menegaskan bahwa dukungan ke pemerintah untuk semua kebijakan yang pro rakyat. Golkar tetap mengkritisi apabila pemerintah keluar jalur. Kritik yang disampaikan sifatnya agar pemerintah bekerja lebih baik.
"Saya sampaikan lagi, Kita mendukung pemerintah sifatnya loyal kritis pada Pemerintah soal parpol pendukung, tetap terbuka ruang koreksi yang tidak mencerminkan pro rakyat. Dan ditujukan untuk memperbaiki keadaan," kata Agung.
(mdk/noe)