Bertemu Luhut di Istana, adik Prabowo akui sempat bahas reshuffle
Namun Hashim tetap ingin jika KMP berada di luar pemerintah.
Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hashim Djojohadikusumo ikut komentar soal isu reshuffle yang berkembang. Dia juga mengakui jika reshuffle sempat disinggung saat dirinya bertemu dengan Kepala Staf Kepresidenan Luhut Panjaitan di Istana.
"Ya tadi reshuffle disinggung tapi secara umum saja," kata Hashim kepada wartawan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (23/7).
Soal reshuffle, kata Hashim, pihaknya tak mau turut campur. Sebab hal itu merupakan kewenangan penuh Presiden Jokowi.
Ketika disinggung jika partai politik yang tergabung dalam Koalisi Merah Putih (KMP) ditawari posisi menteri oleh Jokowi, Hashim menjawab dengan tegas. Kata dia, lebih baik KMP tetap berada di luar pemerintah dan turut mendukung program-program yang pro rakyat.
"Ya saya kira mungkin lebih baik kalau saya pribadi lebih baik ada yang di luar supaya bisa jadi penyeimbang. Jadi lebih elok KMP di luar pemerintah. Tapi ikut dukung pemerintah kalau ada progam pemerintah yang bagus," jelas adik Prabowo Subianto ini.
"Menurut saya progam pemerintah banyak yang bagus. Kalau KMP masuk pemerintah nanti tidak ada oposisi, tak ada cek and balances. Saya kira Pak Jokowi tahu itu, kami tetap bersahabat meskipun kami di luar," tutupnya.
Baca juga:
Zulkifli Hasan sepakat jika Jokowi reshuffle menteri bulan Oktober
Temui Jokowi di Istana, Moeldoko bantah bicarakan reshuffle
Cak Imin: PKB tak akan menolak jika presiden minta nama menteri
Dicecar soal reshuffle, Menteri Rini pilih tutup kuping
Muhaimin soal reshuffle: PKB pasif, kalau diminta ya kami kasih
Survei SMRC: Kinerja buruk, 11 persen rakyat menyesal pilih Jokowi
-
Kapan reshuffle kabinet menteri dan wakil menteri dilakukan? Presiden Joko Widodo kembali melakukan reshuffle menteri dan wakil menteri Senin (17/7) hari ini.
-
Apa yang sedang dilakukan Prabowo terkait susunan kabinet? Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, membenarkan bahwa sampai saat ini Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin belum pernah diundang saat menbahas susunan kabinet. Sebab, Dasco menegaskan, untuk menyusun kabinet merupakan hak prerogatif Presiden terpilih Prabowo Subianto. "Jadi memang yang namanya susunan menteri itu sebagai hak prerogatif presiden terpilih yang melakukan simulasi-simulasi," kata Dasco, saat diwawancarai di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Sabtu, (14/9).
-
Siapa saja yang kemungkinan besar akan mengisi kabinet Prabowo-Gibran dari Gerindra? Ya dari Gerindra sedikit lah (jumlahnya)," kata Dasco di Plataran Senayan, Jakarta, Senin (16/9).Menurut Dasco, nama-nama menteri dari Gerindra sudah dikantongi namun ia enggan membeberkan.
-
Bagaimana Prabowo dinilai akan meneruskan pemerintahan Jokowi? Sebagai menteri Presiden Jokowi, Prabowo kerap ikut rapat. Sehingga, Prabowo dinilai tinggal meneruskan pemerintahan Presiden Jokowi-Ma'rufA Amin.
-
Bagaimana tanggapan Budi Arie mengenai pembentukan kabinet Prabowo-Gibran? Dia mengatakan penyusunan kabinet Prabowo-Gibran akan dibahas usai penetapan pemenang Pilpres 2024 oleh KPU.
-
Apa yang terjadi di Bukber Kabinet Jokowi? Bukber Kabinet Jokowi Tak Dihadiri Semua Menteri 01 & 03, Sri Mulyani: Sangat Terbatas