Bertemu Sandiaga, Ahok curhat Gerindra sering menyerang pakai SARA
Sandiaga Uno janji akan menyampaikan keluhan ini kepada Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama merasa terusik dengan isu-isu SARA yang disampaikan oleh politisi Partai Gerindra. Bahkan, dia siap untuk berkelahi dengan orang orang itu jika isu SARA terus dilakukan.
Pernyataan tersebut disampaikan Basuki atau akrab disapa Ahok kepada calon Gubernur DKI Jakarta dari Partai Gerindra Sandiaga Salahuddin Uno. Sandiaga mengatakan, akan menyampaikan keluhan tersebut kepada Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.
"Pak Gubernur menyampaikan secara definitif, kepada Gerindra dan mungkin juga nanti saya sampaikan ke pimpinan partai kalau Pak Gubernur sangat terusik dengan isu-isu SARA dan primordialisme yang dikedepankan," katanya di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (12/8).
Dalam pertemuan tersebut, Ahok tidak menyampaikan nama siapa politisi partai berlambang garuda yang membuatnya risau. Bahkan dia meminta persaingan dilakukan secara adil dan jujur.
"Tapi sepertinya Pak Gubernur dendam. Dendam kesumat kepada oknum-oknum yang gak disebutkannya namanya siapa, tapi oknum-oknum tersebut terus mengobarkan isu-isu SARA. Dan dia akan melawan masalah rasisme ini sampai betul-betul menjadi suatu hal yang dia kedepankan. Istilahnya dia bilang saya bersedia untuk mati untuk melawan isu-isu itu," terang Sandiaga.
Namun salah satu anggota Kamar Dagang Indonesia (Kadin) ini mengaku tidak akan melakukan hal tercela tersebut untuk kampanye Pilkada DKI 2017. Sebab, dia akan mengedepankan isu ekonomi.
"Saya sampaikan bahwa saya maju ini mengedepankan isu ekonomi, lapangan pekerjaan, kesenjangan ekonomi dan juga masalah harga bahan pokok yang melambung tinggi," tutup Sandiaga.
Baca juga:
Sandiaga Uno sebut Ahok lebih suka berantem dibanding lari
Ini yang dibahas Sandiaga Uno dengan Ahok dan Sekda DKI
'Ketimbang Risma ke Jakarta, kalau Golkar mundur Ahok lebih tragis'
PDIP sebut ucapan Ahok ke Risma seperti strategi pemasaran
Risma marah, Ahok ogah minta maaf
Sandiaga Uno sambangi Balai Kota, pertemuan tertutup dengan Ahok
Ahok: Ibu Risma baper
-
Di mana Sandiaga Uno kuliah dulu? Beginilah potret lawas Sandiaga Uno saat masih mengenyam pendidikan di Amerika.
-
Apa pesan Sandiaga Uno untuk para calon Gubernur dan Wakil Gubernur di Pilkada Jakarta? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang juga Mantan Wakil Gubernur Jakarta, Sandiaga Uno, mengingatkan kepada para pasangan calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur di Pilkada Jakarta untuk membenahi permasalahan biaya hidup rakyat.
-
Kapan Sandiaga Uno menyampaikan pesan ini kepada para calon Gubernur dan Wakil Gubernur di Pilkada Jakarta? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang juga Mantan Wakil Gubernur Jakarta, Sandiaga Uno, mengingatkan kepada para pasangan calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur di Pilkada Jakarta untuk membenahi permasalahan biaya hidup rakyat.
-
Siapa yang dibantu Sandiaga Uno di Pancoran? Sandiaga menyasar warga dan juga sekaligus merangkul lansia untuk budidaya lele.
-
Apa yang dibahas Anies Baswedan dan Sandiaga Uno? Menarik ya karena waktu kami sempat bermitra didukung partai Gerindra dan PKS saat itu, kita pernah berdiskusi tentang mendirikan partai,
-
Bagaimana Sandiaga Uno membantu warga Pancoran? Sandiaga langsung memberikan bantuan untuk mengembangkan potensi yang sudah ada. "Kita beri bantuan tambahan tiga kolam bioflok dengan diameter 200 cm, 2.250 bibit ikan lele dan pakan ikan hingga panen. Tentu juga kita beri pendampingan dan pelatihan budidaya ikan lele," sambung Sandiaga.