Bikin ngakak, Prabowo tiru pemimpin sombong di acara Anies-Sandi
Ekspresi Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto tampak sumringah menghadiri keputusan kemenangan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno. Dia bahkan mengaku kehabisan kata ketika diberi kesempatan memberikan pidato.
Ekspresi Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto tampak sumringah menghadiri keputusan kemenangan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno. Dia bahkan mengaku kehabisan kata ketika diberi kesempatan memberikan pidato.
Kesempatan ini membuat memilih Prabowo menghibur para pendukung hadir di Museum Bank Indonesia, Jakarta, Jumat (5/5). Prabowo berhasil membuat para peserta tertawa terpingkal-pingkal. Seolah dia tengah melakukan stand up comedy.
Memakai safari warna cokelat dan peci hitam, Prabowo menceritakan bagai mana pejabat ketika menang dalam pemilihan suara. Mulai dari jalan hingga gerak-gerak menjadi lebih kaku.
"Jalan pejabat ketika menang suaranya, berbeda. Jalannya diatur," kata Prabowo. Lucunya dia mempraktikkan bagaimana pejabat itu berjalan hingga membuka pintu mobil di atas panggung.
Sontak para peserta tertawa. Banyak juga para elit politik hadir selain Anies dan Sandiaga. Tampak hadir mantan Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie, mantan elit Partai Golkar Fuad Hasan, Ketua DPD DKI Jakarta Partai Gerindra M Taufik dan lainnya. Para kerabatnya juga terlihat terbahak-bahak melihat pidato Prabowo.
Dalam pidatonya, Prabowo juga meyakini bahwa Anies-Sandiaga bakal tuntas menjalankan amanah sebagai pemimpi DKI Jakarta. Dirinya juga yakin keduanya tidak cari kekayaan dari jabatannya.
"Pak Anies bilang, saya tidak cari kekayaan dari jabatan ini. Kalau kata Pak Sandi, saya sudah cukup," terangnya.