BMI Total Jalankan Perintah Megawati Menangkan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri telah menetapkan Ganjar Pranowo sebagai capres PDI Perjuangan untuk Pemilu 2024.
Ketua Umum DPP Banteng Muda Indonesia (BMI) Mochamad Herviano Widyatama siap menjalankan dan menyukseskan perintah Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, untuk memenangkan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden pada Pemilu 2024.
"BMI siap menjalankan instruksi Ketua Umum PDI Perjuangan Ibu Megawati Soekarnoputri. BMI mengajak pemuda pemudi di seluruh Indonesia untuk bergerak bersama, bergotong royong memenangkan Ganjar Pranowo dan memastikan PDI Perjuangan hattrick pada Pemilu 2024," katanya dalam keterangan tertulis di Jakarta, Sabtu (23/4).
-
Kapan Ganjar Pranowo hadir di Rakernas PDIP? Mantan calon Presiden (Capres) nomor ururt 03 Ganjar Pranowo menghadiri agenda rapat kerja nasional (rakernas) PDIP di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol Jakarta pada Jumat (24/5).
-
Siapa yang Ganjar Pranowo temui di Rakernas PDIP? Ganjar tiba di lokasi pukul 13.27 WIB dengan mengenakan pakaian serba merah sambil membawa gambar Ketua Umum (Ketum) PDIP Megawati Soekarnoputri dan Presiden pertama RI, Soekarno.
-
Apa tugas penting yang diberikan PDIP kepada Ganjar Pranowo? “Tetap bersama rakyat,” tulis Ganjar di samping tanda tangan yang ia bubuhkan. “Kalau saya diminta atau tidak diminta, kalau kader ya harus siap,” tegasnya Ganjar saat diwawancara di gedung BCIS."Dulu dari dulu juga saya sering keliling ikut kampanye di banyak Pilkada gitu ya. Itu sudah melekat dalam diri, kalau kader ya harus begitu,” tambahnya.
-
Siapa yang bercerita tentang isu pupuk subsidi kepada Ganjar Pranowo? "Di sini ada isu pupuk subsidi yang mengendalikan Pak Ganjar," ujar salah seorang petani.
-
Kapan Mahfud Md diumumkan sebagai cawapres Ganjar Pranowo? Tepat pada Rabu 18 Oktober 2023, Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri secara resmi mengumumkan Mahfud Md menjadi calon wakil presiden (cawapres) pendamping calon presiden (capres) Ganjar Pranowo.
-
Apa alasan Ganjar Pranowo pamit kepada warga? “Bapak ibu nuwun sewu nggih, kulo niku ajeng pamitan, soal e tanggal 5 September kulo pensiun, (bapak ibu permisi ya, saya mau pamitan. Soalnya tanggal 5 September sudah pensiun,” ucap Ganjar, seperti dikutip dari kanal YouTube pribadinya pada Selasa (8/8).
Menurut Herviano, pemuda dan pemudi sebagai calon pemimpin bangsa harus berpijak pada kebhinekaan serta menjunjung tinggi nilai-nilai luhur Pancasila yang mempersatukan seluruh komponen anak bangsa.
“Pesan untuk seluruh pengurus, kader, anggota, dan simpatisan Banteng Muda Indonesia harus bergotong royong serta berperan aktif dalam memenangkan PDI Perjuangan pada Pemilu 2024 dengan menjunjung tinggi nilai-nilai luhur Pancasila,” katanya menegaskan.
Dia meyakini masa depan yang gemilang negeri ini ada di pundak para kaum muda.
Banteng Muda Indonesia, lanjut Herviano, sebagai sayap partai yang merangkul dan mewadahi kreativitas kaum muda senantiasa berpolitik dengan riang gembira dalam memenangkan hati masyarakat seperti yang selalu diajarkan Ibu Megawati Soekarnoputri.
“Kami juga meyakini bersama Ganjar Pranowo, kaum muda Indonesia dapat mewujudkan cita-cita perjuangan Bung Karno yaitu Indonesia yang berdaulat di bidang politik, berdikari di bidang ekonomi, dan berkepribadian di bidang kebudayaan,” harapnya.
Untuk diketahui, seiring Hari Kartini 21 April 2023, Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri telah menetapkan Ganjar Pranowo sebagai capres PDI Perjuangan untuk Pemilu 2024. Megawati meminta kader partai terus bergotong royong dan menjaga nama baik PDI Perjuangan.
"Segera! kibarkan bendera banteng moncong putih nomor tiga di rumah kalian masing-masing, bukalah posko gotong royong dan jagalah bendera moncong putih nomor tiga sebagai lambang semangat dan energi perjuanganmu," pesan Megawati.
Sebagai informasi, pendaftaran bakal calon presiden dan wakil presiden dijadwalkan dibuka mulai 19 Oktober 2023 s.d. 25 November 2023.
Berdasarkan Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu (UU Pemilu) pasangan calon presiden dan wakil presiden diusulkan oleh partai politik atau gabungan partai politik peserta pemilu yang memenuhi persyaratan perolehan kursi paling sedikit 20 persen dari jumlah kursi DPR atau memperoleh 25 persen dari suara sah secara nasional pada pemilu anggota DPR sebelumnya.
Saat ini ada 575 kursi di parlemen sehingga pasangan calon presiden dan wakil presiden pada Pilpres 2024 harus memiliki dukungan minimal 115 kursi di DPR RI. Bisa juga pasangan calon diusung oleh parpol atau gabungan parpol peserta Pemilu 2019 dengan total perolehan suara sah minimal 34.992.703 suara.
(mdk/ded)