Demokrat komunikasi dengan semua calon tapi yang resmi baru Ahok
Ruhut belum dapat menyimpulkan apakah arah dan sikap partai Demokrat akan mendukung Ahok dalam Pilgub DKI.
Pemilihan Gubernur DKI Jakarta baru akan digelar tahun depan tetapi suhu politik sudah mulai terasa panas saat ini. Partai-partai politik mulai bermanuver untuk berkonsolidasi mencari bakal calon yang akan diusung hingga melakukan penjajakan koalisi. Salah satunya partai Demokrat.
Juru bicara partai Demokrat, Ruhut Sitompul mengatakan saat ini partainya terus membuka diri dan berkomunikasi dengan para bakal calon gubernur yang dinilai cukup potensial sesuai amanat Ketua Umum Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
Dia juga mengungkapkan sejauh ini komunikasi politik dengan tokoh potensial baru dilakukan dengan bakal calon petahana Basuki T Purnama atau yang akrab disapa Ahok.
"Pak Susilo Bambang Yudhoyono mengatakan komunikasi dengan semua calon tapi sekarang yang baru bisa resmi baru Ahok," kata Ruhut di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (3/7).
Meski komunikasi baru dengan Ahok, Ruhut belum dapat menyimpulkan apakah arah dan sikap partai Demokrat akan mendukung Ahok dalam Pilgub DKI. Namun yang pasti, pesan SBY untuk berkomunikasi dengan sejumlah tokoh dan partai politik masih terus dilakukan
"Ya kalau ada calon lain akan kita komunikasikan," tegas Ruhut.