Dino Patti Djalal yakin elektabilitas Demokrat kembali naik
"Buktinya di Pilgub Jawa Barat, PKS menang. Jadi pemilih bukan melihat partai," kata Dino.
Peserta Konvensi Calon Presiden (Capres) Partai Demokrat Dino Patti Djalal, optimis mampu menyita perhatian masyarakat. Meski partai berlambang segitiga mercy itu tengah dihantam kasus korupsi, Dino yakin elektabilitas partai pengusungnya akan kembali naik.
"Memang, kasus yang terjadi itu bisa menurunkan elektabilitas Partai Demokrat. Tapi saya belum bisa memprediksi berapa penurunannya. Terakhir yang saya tahu turun lima persen," kata mantan Kepala Departemen Politik KBRI Washington itu, Rabu (12/2).
Namun, masih menurut dia, penurunan elektabilitas itu, tidak akan mempengaruhi masalah kemenangan Demokrat di Pemilu 2014 nanti. Sebab, masyarakat Indonesia masih melihat figur. "Soal capres misalnya. Yang dilihat adalah figur, siapa nanti mencalonkan, atau siapa capres terpilih dari Partai Demokrat nanti," ujarnya.
Bahkan, dia menganalogikan kasus korupsi daging sapi yang menghantam Partai Keadilan Sejahtera (PKS). "Buktinya di Pilgub Jawa Barat, PKS menang. Jadi yang dilihat pemilih bukan partainya atau kasus apa yang tengah menimpa partai itu, tapi figur calon pemimpin itu yang diperhitungkan," terang Dino.
Seperti diketahui, Partai Demokrat tengah dihantam kasus korupsi Hambalang yang melibatkan mantan Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Anas Urbaningrum dan beberapa pejabat dari Partai Demokrat.
Atas kasus tersebut, partai yang dinahkodai Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), itu banyak menuai kritik dan kecaman, sehingga mempengaruhi elektabilitas partai jelang Pemilu 2014.
"Saya sangat yakin, itu tidak akan berpengaruh, khususnya soal pencapresan. Sekali lagi masyarakat masih melihat figur. Mereka juga yang akan menentukan siapa calon pemimpinnya," kata Dino.
Sementara Capres Partai Demokrat sendiri, akan ditentukan berdasarkan survei dan polling masyarakat, yang rencananya ditentukan pada April depan. Saat ini, ada 11 peserta konvensi yang bersaing merebut hati masyarakat.
Dan pada Kamis (13/2) besok sore, 11 Capres itu akan mengikuti debat capres peserta Konvensi Partai Demokrat seri IV yang akan digelar di Surabaya, Jawa Timur.
Sebelas peserta konvensi itu antara lain: Ali Masykur Musa, Anies Baswedan, Dahlan Iskan, Dino Patti Djalal, Endriartono Sutarto, Gita Wirjawan, Hayono Isman, Irman Gusman, Marzuki Alie, Pramono Edhie Wibowo, Sinyo Haris Sarundajang.