Dukung Jokowi 2 periode, Jaman Santri imbau pendukung raih suara dengan cara sehat
Menurut Syaiful, para ustaz-ustazah di empat kabupaten Bangkalan, Sampang, Pamekasan dan Sumenep tersebut memiliki komitmen dan basis massa kuat di Pulau Garam.
Sekitar 200 guru dari Jaringan Kemandirian Nasional (Jaman) Santri menggelar Konferensi Ustaz dan Ustazah dalam Rangka Mendukung Presiden Joko Widodo Dua Periode di Pamekasan, Madura, Sabtu (28/7). Di acara yang diikuti ustaz-ustazah se-Pulau Madura itu, Jaman Santri juga menggelar deklarasi dukungan untuk Jokowi di Pilpres 2019 mendatang.
"Kami siap mengawal, memperjuangkan, dan memenangkan Bapak Jokowi," ungkap Ketua Jaman Santri Jawa Timur, Syaiful Amin di sela acara.
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Apa yang dibicarakan Prabowo dan Jokowi? Saat itu, mereka berdua membahas tentang masa depan bangsa demi mewujudkan Indonesia emas pada tahun 2045.
-
Kapan Jokowi memanggil Kapolri dan Jaksa Agung? "Sudah saya panggil tadi," kata Presiden Jokowi saat diwawancarai di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (27/5).
-
Siapa saja yang mendampingi Jokowi? Sebagai informasi, turut mendampingi Presiden dalam kegiatan ini adalah Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo Adi, Gubernur Jambi Al Haris, dan Pj. Bupati Merangin Mukti.
-
Siapa yang mendampingi Jokowi saat mencoblos? Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana mencoblos capres-cawapres, caleg DPR RI, DPD RI, dan DPRD Kota Jakarta.
Menurut Syaiful, para ustaz-ustazah di empat kabupaten Bangkalan, Sampang, Pamekasan dan Sumenep tersebut memiliki komitmen dan basis massa kuat di Pulau Garam. "Kami mendukung sepenuhnya Bapak Jokowi dua periode," tandas Syaiful.
Sementara dalam deklarasinya, bersama Jaman Santri Jawa Timur, para ustaz-ustazah ini menegaskan, bahwa seluruh jajaran pengurus di empat kabupaten se-Madura akan bersatu memenangkan Jokowi.
Selain itu, Syaiful kembali menandaskan, "Kami mengimbau para ustaz-ustazah se-Pulau Madura untuk melakukan kerja pemenangan dengan cara-cara yang sehat dan tidak bertentangan dengan undang-undang yang berlaku."
Selebihnya, konferensi yang juga dihadiri Ketua DPP Jaman Santri, Iwan Dwi Laksono tersebut diisi dengan orasi politik oleh dua pemateri, yaitu Kholis Suwaidi dan Miftahuddin Hasan.
Baca juga:
GNPF klaim Ustaz Abdul Somad merespons positif soal jadi Cawapres Prabowo
Ini alasan GNPF tak rekomendasikan Anies Baswedan dampingi Prabowo
Rekomendasi Ijtima Ulama: Salim Segaf atau Ustaz Abdul Somad jadi cawapres Prabowo
Anies bantah telah kirim surat minta izin ke Jokowi maju Pilpres
Isu Anies kirim surat minta izin Jokowi maju Pilpres, ini kata Mensesneg