Jokowi Ingatkan Pentingnya Kesehatan: Pintar Tapi Gak Sehat Mau Apa?
Untuk menjadi negara maju tak cuma mengedepankan kecerdasan sumber daya manusianya saja.
Untuk menjadi negara maju tak cuma mengedepankan kecerdasan sumber daya manusianya saja.
Jokowi Ingatkan Pentingnya Kesehatan: Pintar Tapi Gak Sehat Mau Apa?
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menekankan pentingnya persoalan kesehatan untuk mencapai Indonesia maju. Menurutnya, kesehatan adalah salah satu kunci fundamental supaya Indonesia bisa menjadi negara maju.
"Kesehatan menjadi hal yang sangat penting. Sangat fundamental," kata Jokowi saat pidato dalam pembukaan rapat kerja kesehatan nasional 2024 di ICE BSD, Tangerang, Rabu (24/4).
Menurut Jokowi, untuk menjadi negara maju tak cuma mengedepankan kecerdasan sumber daya manusianya saja. Namun, kesehatan masyarakatnya juga penting.
"Pintar, pintar, pintar tapi gak sehat mau apa?" ujar Jokowi.
"Jangan ditepuki, (orang) gak sehat kok," selorohnya.
Kepala negara memandang, insan kesehatan memiliki peran sangat signifikan untuk mencapai sebuah masyarakat yang sehat untuk Indonesia maju. Jokowi ingin peluang menuju Indonesia emas dimanfaatkan sebaik mungkin.
"Peluang itu jangan dibiarkan hilang sia-sia," imbuhnya.