Fadli Zon: Baju putih seragam Gerindra sejak 2008
Fadli Zon menyindir Jokowi soal klaim kemeja putih.
Capres Joko Widodo akhirnya memilih kembali menggunakan kemeja motif kotak-kotak dalam kampanye pilpres. Padahal selama menjadi Gubernur DKI Jakarta, Jokowi identik dengan kemeja putih celana hitam. Alasannya, Jokowi ingin berbeda dengan capres yang lain.
"Kemarin kan kita pakai putih-putih, eh di sana juga pakai putih-putih. Trend setter-nya tuh kita sebetulnya, sana follower-nya. Tapi okelah ya sudah kita membangun sebuah diferensiasi yang jelas," ujar Jokowi saat menghadiri Rakernas Partai NasDem di Hotel Mercure Ancol, Selasa (27/5) kemarin.
Pernyataan Jokowi ini seolah menyindir kubu Prabowo - Hatta yang juga mengenakan kemeja putih saat mendaftar ke KPU.
Menanggapi sindiran ini, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon menegaskan kemeja putih sudah menjadi seragam Gerindra sejak 2008. Dia bahkan menyebut Jokowi kurang informasi.
"Rupanya @jokowi_do2 kurang informasi. Baju putih itu seragam @Gerindra Sejak 2008. Jd Sejak itu @Prabowo08 pakai baju putih. Siapa jiplak?" tulis Fadli melalui akun twitternya @fadlizon.
Baca juga:
Terlibat penculikan, bekas perwira Kopassus ini gabung Gerindra
Gerindra sindir JK soal negara bakal hancur dipimpin Jokowi
Gerindra: Kita tak mencari pemimpin merakyat, tapi amanah
Prabowo hadiri acara doa bersama 1.200 anak yatim di Bogor
Gerindra nilai polisi lambat usut kampanye hitam di sosmed
-
Apa yang dibicarakan Prabowo dan Jokowi? Saat itu, mereka berdua membahas tentang masa depan bangsa demi mewujudkan Indonesia emas pada tahun 2045.
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Bagaimana Prabowo bisa menyatu dengan Jokowi? Saat Pilpres 2019 Prabowo merupakan lawan Jokowi, namun setelah Jokowi terpilih menjadi presiden Prabowo pun merapat kedalam kabinet Jokowi.
-
Bagaimana Prabowo dinilai akan meneruskan pemerintahan Jokowi? Sebagai menteri Presiden Jokowi, Prabowo kerap ikut rapat. Sehingga, Prabowo dinilai tinggal meneruskan pemerintahan Presiden Jokowi-Ma'rufA Amin.
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Apa yang dibahas Prabowo dan Jokowi saat bertemu? Juru Bicara Menteri Pertahanam Dahnil Anzar Simanjuntak menyebut, pertemuan Prabowo dengan Jokowi untuk koordinasi terkait tugas-tugas pemerintahan. "Koordinasi seperti biasa terkait pemerintahan," kata Dahnil saat dikonfirmasi, Senin (8/7). Dia menjelaskan, koordinasi tugas tersebut mencakup Prabowo sebagai Menteri Pertahanan maupun sebagai Presiden terpilih 2024-2029.