Gerindra: Posisi Hari Ini, Prabowo Presiden, Cak Imin Wakil
Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Desmond Junaidi Mahesa mengatakan, partainya tetap terbuka dengan partai lain meskipun sudah melakukan kesepakatan kerja sama dengan PKB.
Partai Gerinda dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) berkoalisi dalam Pemilu 2024. Koalisi ini juga tidak menutup pintu bagi parpol lain untuk bergabung.
Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Desmond Junaidi Mahesa mengatakan, partainya tetap terbuka dengan partai lain meskipun sudah melakukan kesepakatan kerja sama dengan PKB.
-
Mengapa Gerindra merasa SBY bisa membantu kemenangan Prabowo? Pengalaman SBY bisa menjadi kekuatan bagi Prabowo. Tetapi, Gerindra memahami SBY tidak bisa selalu turun gunung karena juga memiliki kesibukan. "Tentu pengalaman-pengalaman beliau akan menjadi kekuatan bagi kami juga tapi kita mengerti beliau mungkin juga punya kesibukan juga, kita tunggu pada saat yang pasti nanti akan kita umumkan bersama."
-
Siapa yang diusung oleh partai-partai pendukung Prabowo-Gibran? Dua nama yang santer bakal meramaikan Pilkada Jakarta adalah dua mantan Gubernur Ibu Kota dan Jawa Barat yakni Anies Baswedan dan Ridwan Kamil. Anies sebagai calon inkumben tampaknya bakal diusung oleh partai-partai pendukungnya di Pilpres 2024. Begitu juga dengan Ridwan Kamil yang didukung barisan partai pendukung Prabowo-Gibran.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
-
Apa yang diusung Prabowo Subianto dalam acara tersebut? Ketua Umum Pilar 08, Kanisius Karyadi, mengatakan bahwa kegiatan yang diikuti oleh 70 ribu lebih peserta ini merupakan bentuk dukungan terhadap Prabowo Subianto dalam menjaga dan merawat Persatuan Indonesia, sejalan dengan Sila ke-3 Pancasila.
-
Apa yang ditolak mentah-mentah oleh Prabowo Subianto? Kesimpulan Prabowo lawan perintah Jokowi dan menolak mentah-mentah Kaesang untuk menjadi gubernur DKI Jakarta adalah tidak benar.
-
Kapan pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden? Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029 pada 20 Oktober mendatang.
"Kalau PDIP mau merapat dengan Gerindra dan PKB itu oke. Kalau kita merapat ke PDIP juga enggak ada masalah. Namanya juga membangun kekuatan politik," kata Desmond, saat diwawancarai di Gedung Nusantara II DPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu (22/6).
Lebih lanjut, ia mengungkapkan, saat ini posisi Gerindra dan PKB bekerja sama untuk mengusung capres dan cawapres. Jika ada partai lain yang ingin bergabung atau bekerja sama, pihaknya membuka pintu seluas-luasnya.
"Iya, kan yang disepakati Gerindra sama PKB sepakat mengusung, berkoalisi dalam rangka mengusung capres untuk itu kita tunggu saja," jelasnya.
Dia pun mengatakan, saat ini kesepakatan yang dijalin antara Gerindra dan PKB yakni mengusung Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai calon presiden dan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin sebagai calon wakil presiden.
Dan nanti, jika ada partai lain yang akan bergabung hal itu akan dibicarakan dan disepakati bersama untuk pasangan yang akan diusung nanti di pilpres 2024.
"Posisi hari ini Prabowo presiden dan Cak Imin wakil. Tapi kalau keputusan politik biasanya ketum-ketum yang maju kan dan nanti tinggal ketum kompromi," imbuhnya.
PDIP pun masih membuka peluang untuk bekerjasama dengan partai politik lain dalam Pilpres 2024. Meskipun secara aturan, PDIP satu-satunya parpol yang bisa mengusung capres dan cawapres sendiri tanpa koalisi.
(mdk/rnd)