Gerindra soal Prabowo pakai jas jenguk SBY: Habis bertemu tamu
Sugiono mengaku, tak sengaja mengenakan setelan jas tersebut. Alasannya, karena menerima tamu terlebih dahulu di kediaman Prabowo, Kertanegara, Jakarta Selatan, sebelum menjenguk SBY.
Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto telah menjenguk Ketum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Rumah Sakit Angkatan Darat (RSPAD), Rabu 18 Juli malam. Dia hadir didampingi Wakil Ketua Umum Gerindra Sugiono.
Prabowo dan Sugiono hadir sekitar pukul 18.41 WIB. Yang menarik, baik Prabowo dan Sugiono tak mengenakan kemeja safari cokelat atau setelan kemeja putih dengan celana coklat seperti khas gaya Gerindra. Keduanya tampak mengenakan setelan jas berwarna gelap, dengan dasi merah.
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Apa yang diusung Prabowo Subianto dalam acara tersebut? Ketua Umum Pilar 08, Kanisius Karyadi, mengatakan bahwa kegiatan yang diikuti oleh 70 ribu lebih peserta ini merupakan bentuk dukungan terhadap Prabowo Subianto dalam menjaga dan merawat Persatuan Indonesia, sejalan dengan Sila ke-3 Pancasila.
-
Bagaimana hubungan Budi Djiwandono dengan Prabowo Subianto? Budi adalah anak dari Joseph Sudrajad Djiwandono dan Biantiningsih Miderawati Djojohadikusumo. Sang ibu merupakan kakak dari Prabowo Subianto.
-
Apa yang terjadi saat Pramono Anung dan Puan Maharani bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua DPR RI sekaligus Ketua DPP PDIP Puan Maharani, terekam dalam kamera saat dirinya menarik bakal calon gubernur Jakarta Pramono Anung ke hadapan presiden terpilih Prabowo Subianto.
Sugiono mengaku, tak sengaja mengenakan setelan jas tersebut. Alasannya, karena menerima tamu terlebih dahulu di kediaman Prabowo, Kertanegara, Jakarta Selatan, sebelum menjenguk SBY.
"Saya sama bapak (Prabowo) kemarin habis terima tamu di Kertanegara sebelum bertemu Pak SBY," ucap Sugiono kepada Liputan6.com, Kamis (19/7).
Dia menampik sengaja mengenakan setelah jas. Menurutnya sekalian saja usai bertemu tamu.
"Iya sekalian (usai bertemu tamu)," tandasnya.
Reporter: Putu Merta Surya Putra
Sumber : Liputan6.com
Baca juga:
Jenguk SBY di rumah sakit, Prabowo disambut AHY dan Ibas
Prabowo keluar RSPAD bersama AHY: Cocok enggak?
Demokrat sebut cawapres jadi penentu kemenangan Prabowo di Pilpres 2019
Pertemuan Prabowo-SBY dijadwal ulang tanggal 24 Juli
Prabowo candai SBY: Bapak bukan komandan batalyon lagi