Gerindra Umumkan Cagub-Cawagub Diusung di Pilkada 2024: Bobby-Surya di Sumut, Anak Yusril di Bangka Belitung
Keputusan yang telah diambil Prabowo akan diperjuangkan seluruh keluarga besar Partai Gerindra.
Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) telah mengusung dan mendukung sejumlah bakal calon gubernur-bakal calon wakil gubernur di Pilkada serentak 2024. Pemilihan Gubernur (Pilgub) diketahui akan digelar secara serentak di seluruh Indonesia pada November 2024 mendatang.
Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan, salah satu bakal cagub-cawagub diusung atau didukung yakni pasangan Lalu Muhammad-Indah Damayanti Putri untuk Pilkada Nusa Tenggara Barat (NTB).
Menurut Muzani, pengusungan sejumlah bakal cagub dan bakal cawagub tersebut berdasarkan survei pendalaman dari pelbagai macam potensi kader dan tokoh-tokoh yang beredar di masyarakat.
"Pak Prabowo juga selalu mendengar apa kata tokoh-tokoh masyarakat, tokoh-tokoh agama, tokoh-tokoh profesi dan tokoh-tokoh di daerah tentang siapa yang layak untuk memimpin menjadi calon gubernur, wakil gubernur, bupati, wakil bupati dan wali kota serta wakil wali kota," kata Muzani kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (16/7).
Menurut Muzani, karena waktu Pilkada 2024 semakin dekat, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo mengajukan orang-orang dianggap terbaik dan bisa mewakili masyarakat di wilayahnya masing-masing.
"Kemudian Pak Prabowo telah mengambil keputusan beberapa ada yang sudah pernah diumumkan," ujar Muzani.
Muzani berharap keputusan yang telah diambil Prabowo akan diperjuangkan seluruh keluarga besar Partai Gerindra. Sehingga nama-nama direkomendasikan tersebut dapat terpilih menjadi gubernur dan wakil gubernur di daerah masing-masing.
"Itulah beberapa nama calon gubernur dan wakil gubernur yang telah diputuskan oleh Ketua Umum, Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra yang akan maju dalam Pilkada 27 November yang akan datang," ujar Muzani.
Menurut Muzani, Prabowo berpesan kepada nama-nama yang sudah direkomendasikan Gerindra itu dapat mengenalkan diri kepada masyarakat.
"Harapan Pak Prabowo dengan nama-nama tersebut diajukan, tentu saja nama yang bersangkutan akan terus mengenalkan diri, mengajukan program-program dan gagasan bagi kemajuan provinsi, kemajuan daerah dan pada akhirnya adalah kemajuan Republik Indonesia," pungkasnya.
Berikut bakal cagub dan bakal cawagub diusung Partai Gerindra:
- Bacagub-Bacawagub Nusa Tenggara Barat (NTB), Lalu Muhammad-Indah Damayanti Putri
- Bacagub-Bacawagub Sulawesi Tengah, Muhammad Ali-Abdul Karim Al-Jufri
- Bacagub-Bacawagub Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak
- Bacagub-Bacawagub Banten, Andra Soni-Dimyati Natakusumah
- Bacagub-Bacawagub Sumatera Utara (Sumut) Bobby Nasution-Surya
- Bacawagub Sumatera Barat, Vasco Husaini
- Bacagub-Bacawagub Kalimantan Timur (Kaltim) Rudi Mas'ud-Seno Adji
- Bacagub-Bacawagub Riau, Muhammad Nasir-Muhammad Wardan
- Bacagub-Bacawagub Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Erzaldi Rosman Johan-Yuri Kemal Fadlullah
- Bacagub-Bacawagub Kalimantan Selatan (Kalsel) Raudhatul Jannah-Rosaini Himawan Nugraha
- Bacagub-Bacawagub Kalimantan Utara (Kaltara) Zainal Arifin Paliwang-Ingkong Ala
- Bacagub-Bacawagub Papua Barat, Domingus Mandacan-Muhammad Lakotani
- Bacagub Lampung, Rahmat Mirzani Jausal
- Bacagub Sulawesi Utara (Sulut) Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus