Gerindra usulkan siapa, M Taufik atau Sara?
Kemunculan Rahayu membuat M Taufik khawatir. Sebab Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta tersebut sempat digadang-gadang masuk bursa calon Wagub DKI Jakarta.
Nama wakil gubernur DKI Jakarta masih menjadi teka-teki. Beberapa nama sempat dikabarkan akan menduduki posisi tersebut. Namun hingga saat ini belum ada pengumuman soal siapa pengganti Sandiaga Uno itu. PKS dan Gerindra adalah partai yang akan mengusulkan nama wagub DKI.
Belakangan muncul nama Ketua DPP Gerindra bidang advokasi perempuan, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo, keponakan dari Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto yang diisukan bakal menjadi calon tunggal Wagub DKI. Kemunculan Rahayu membuat M Taufik khawatir. Sebab Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta tersebut sempat digadang-gadang masuk bursa calon Wagub DKI Jakarta. Berikut kekhawatiran M Taufik dengan kemunculan ponakan Prabowo.
-
Apa yang diuji coba oleh Pemprov DKI Jakarta? Penjelasan Pemprov DKI Uji Coba TransJakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta Dikawal Patwal Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Kapan Desa Panggungharjo dibentuk? Desa Panggungharjo dibentuk berdasarkan maklumat monarki Yogyakarta tahun 1946 yang mengatur tentang tata kalurahan saat itu.
-
Apa yang dibahas di Rapimnas Gerindra? Dia menjelaskan, dalam Rapimnas akan membahas hal-hal penting yang menjadi sikap politik Partai Gerindra, kemudian akan diumumkan pada saat penutupan Rapimnas.
-
Apa yang dijamin Heru Budi terkait TK Gudang Peluru? "Enggak ada. Dari awal enggak ada niatan itu (gusur)," kata Heru Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, memastikan tidak bakal menggusur Taman Kanak-kanak (TK) Gudang Peluru, Tebet, Jakarta Selatan karena aktivitas revitalisasi taman di kawasan tersebut.
-
Kapan Kirab Kebo Bule di Surakarta diadakan? Surakarta memiliki tradisi pada perayaan malam 1 Suro atau bisa disebut malam tahun baru Hijriah.
-
Apa yang ditawarkan oleh Giri Tirta Kahuripan di Purwakarta? Giri Tirta Kahuripan adalah sebuah resort yang terkenal dengan kolam renang skypool-nya yang menawarkan pemandangan alam Purwakarta dari ketinggian. Resort ini juga menyediakan berbagai wahana permainan seperti water slide, futsal, flying fox, kendaraan ATV, agrowisata manggis, dan sepeda air.
Tak tahu Saras dipersiapkan Gerindra
Ketua DPP Gerindra bidang advokasi perempuan, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo dikabarkan orang yang dipersiapkan Gerindra untuk menempati posisi wakil gubernur DKI Jakarta. Saras merupakan keponakan dari Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.
Kabar tersebut membuat Ketua DPD Gerindra DKI M Taufik terkejut. Dia mengaku tak tahu jika Sara yang dipersiapkan menggantikan posisi Sandiaga. "Saya belum dengar (kabar Sara), itu siapa yang munculin?" kata Taufik di Gedung DPRD DKI, Selasa (25/9/2018).
M Taufik klaim Gerindra cuma memilihnya
Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta, M Taufik mengklaim sudah mendapat restu dari Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto untuk mengisi posisi wakil gubernur DKI Jakarta. Dia yakin dari raut wajah Prabowo yang senyum kepadanya saat bertanya soal usulan Wagub DKI.
Dia menjelaskan, DPD Gerindra DKI Jakarta sudah bulat memutuskan dirinya mengisi posisi tersebut usai menggelar rapat pimpinan. Setelahnya, usulan akan diserahkan kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan diberikan ke DPRD DKI Jakarta untuk diputuskan.
"Sudah diputuskan calonnya mengusung saya. Tinggal disampaikan kepada gubernur untuk disampaikan ke DPRD. Sederhana saja kan sebenarnya, kan aturannya begitu,"ujar Taufik usai bertemu Prabowo di Jalan Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (25/9).
Sara tak berambisi jadi Wagub DKI Jakarta
Nama Ketua DPP bidang advokasi perempuan Gerindra, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo disebut masuk dalam kandidat Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta yang ditinggalkan Sandiaga Uno. Wanita yang akrab disapa Sara ini menegaskan, usulan itu bukan inisiatif pribadi atau keluarga.
Menurutnya, saat ini dirinya tidak berambisi untuk maju sebagai Wagub DKI. Kata Sara, kemunculan namanya sebagai salah satu calon Wagub adalah keinginan beberapa kader dan elemen masyarakat.
"Ini adalah inisiatif yang memang muncul dari masyarakat setahu saya dan juga ada teman-teman di sayap partai yang rupanya sangat semangat sampai viral untuk mendukung saya sebagai cawagub DKI menggantikan Pak Sandi," kata Sara di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (25/9).
(mdk/has)