Golkar bakal gabung ke pemerintah, Demokrat banggakan jurus dua kaki
Agus Hermanto tidak ikut campur bila Golkar merapat ke pemerintah menyusul PAN.
Dalam rapat koordinasi di Bali, Partai Golkar kubu Aburizal Bakrie salah satu rekomendasinya adalah merapat kepada pemerintah. Menanggapi hal tersebut Wakil Ketua DPR Agus Hermanto justru mengagungkan partainya yang konsisten berada di tengah.
Menurutnya jurus dua kaki Demokrat tersebut tak akan berubah. "Saya melihat kalau PD adalah yang terbaik, karena dalam hal ini betul-betul menjadi penyeimbang," kata Agus di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (6/1).
Politikus Partai Demokrat itupun menghormati sikap partai lain. Dia enggan ikut campur bila Golkar merapat ke pemerintah menyusul PAN.
"Kita tentunya menghormati seluruh partai politik dan kalau Partai Demokrat sudah dari dulu, dari pertama kali dan mungkin sampai saat pemerintahan ini juga berakhir tetap akan konsisten sebagai partai penyeimbang, partai penyeimbang itu bukan partai oposisi," ujarnya.
Menurut Agus, sebagai partai penyeimbang, Demokrat akan turut mendukung program pemerintah. Hal tersebut tentunya jika program itu sesuai dengan kebutuhan rakyat.
"Namun apabila ini sebaliknya, PD paling depan memberikan kritisi dan juga memberikan solusi. Ini tentunya partai demokrat sudah beberapa kali memberikan solusi," pungkasnya.
Seperti diketahui Partai Golkar kubu Aburizal Bakrie menggelar rapat koordinasi di Bali, Senin (4/1). Sejumlah rekomendasi dikeluarkan. Mulai dari sikap politik partai sampai persoalan kisruh internal di tubuh partai berlambang beringin tersebut.
Anggota Dewan Pertimbangan Partai Golkar kubu Ical Ibrahim Lambong menyebut ada delapan poin penting hasil konsolidasi di Bali. Salah satunya sikap Partai Golkar ke pemerintahan Jokowi-JK.
"Direkomendasikan kepada Rapimnas untuk dibahas agar Partai Golkar mendukung pemerintah Jokowi-Jusuf Kalla," ujar Ibrahim melalui pesan singkatnya kepada merdeka.com, Selasa (5/1).
Baca juga:
Konsolidasi kubu Ical di Bali, Golkar merapat ke Jokowi-JK
Pengganti Setya Novanto dibahas dalam rapim sebelum di paripurna
Ditegur kubu Ical karena dorong Munas, ini kata Akbar Tandjung
JK tolak usulan jadi ketua umum Golkar sementara
Yusril sebut Golkar tak perlu lagi munas, Ical sah secara hukum
-
Bagaimana hubungan Jokowi dan PDIP merenggang? Diketahui, hubungan Jokowi dengan partai Pimpinan Megawati Soekarnoputri itu merenggang saat keduanya beda pilihan dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
-
Mengapa Pak Jokowi diundang ke Apel Kader Partai Gerindra? Bapak Presiden diundang acara Apel Kader Partai Gerindra pada hari Sabtu, 31 Agustus 2024 Pukul 19.00 WIB. Rencana Bapak Presiden akan hadir dan memberi Sambutan
-
Kenapa Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Kapan Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Kapan Prabowo tiba di Kantor DPP Partai Golkar? Prabowo tiba sekitar pukul 17.00 WIB dengan mengenakan pakaian berwarna hitam dan celana berwarna hitam.
-
Kapan Jokowi memanggil dua menteri PKB tersebut? Presiden Joko Widodo (Jokowi) memanggil dua menteri Partai Kebangkitan Bangsa, yaitu Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Indonesia (Mendes-PDTT) Abdul Halim Iskandar dan Menaker Ida Fauziyah.