Golkar: Jangan sampai blusukan Jokowi jadi ajang pencitraan
"Saya justru kurang jelas blusukannya ditujukan untuk apa," kata Satya Widya Yudha.
Politisi Golkar Satya Widya Yudha mengkritik blusukan para menteri Kabinet Kerja Presiden Joko Widodo (Jokowi). Dia khawatir jika publik malah menilai kerja blusukan mereka hanya sebagai pencitraan belaka.
"Jadi jangan sampai blusukan itu diwarnai pencitraan. Saya justru kurang jelas blusukannya ditujukan untuk apa," kata Satya di Warung Daun Cikini, Jakarta, Sabtu (8/11).
Dia juga berharap para menteri yang melakukan blusukan memang untuk menjaga stabilitas ekonomi dan mendengarkan aspirasi masyarakat.
"Mendengarkan aspirasi masyarakat dan rakyat yang menjadi tupoksinya para menteri itu," ujarnya.
Beberapa menteri Kabinet Kerja diketahui sudah langsung melakukan blusukan usai dilantik. Misalnya saja, Menteri Perhubungan Ignasius Jonan, Menteri Tenaga Kerja Hanif Dhakiri, Menteri Pertanian Amran Sulaiman, Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti, dan Menteri Perdagangan Rachmat Gobel.
Baca juga:
Desakan para caketum Golkar ke Ical agar Munas demokratis
Akal-akalan agar Ical kembali terpilih jadi ketum Golkar
Pernyataan bersama para caketum Golkar desak Ical gelar Munas
JK ingatkan pemilihan ketum Golkar tak boleh main belakang
Hajriyanto: Syarat caketum Golkar didukung 10 DPD I tak lazim
-
Apa yang diresmikan oleh Presiden Jokowi di Gorontalo? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Apa yang terjadi di Bukber Kabinet Jokowi? Bukber Kabinet Jokowi Tak Dihadiri Semua Menteri 01 & 03, Sri Mulyani: Sangat Terbatas
-
Mengapa Pak Jokowi diundang ke Apel Kader Partai Gerindra? Bapak Presiden diundang acara Apel Kader Partai Gerindra pada hari Sabtu, 31 Agustus 2024 Pukul 19.00 WIB. Rencana Bapak Presiden akan hadir dan memberi Sambutan
-
Apa isi dari gugatan terhadap Presiden Jokowi? Gugatan itu terkait dengan tindakan administrasi pemerintah atau tindakan faktual.
-
Kapan Prabowo tiba di Kantor DPP Partai Golkar? Prabowo tiba sekitar pukul 17.00 WIB dengan mengenakan pakaian berwarna hitam dan celana berwarna hitam.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).