Golkar Sebut Tetty Batal Bertemu Jokowi Usai Diklarifikasi Kasus Bowo Sidik
Golkar Sebut Tetty Batal Bertemu Jokowi Usai Diklarifikasi Kasus Bowo Sidik. Wakorbid Kepartaian Partai Golkar Darul Siska menjelaskan, Tetty adalah nama yang diusulkan partainya untuk duduk di kabinet Jokowi-Ma'ruf. Kata dia, Tetty juga mendapat undangan resmi dari eks Mensesneg Pratikno untuk bertemu Jokowi.
Bupati Minahasa Selatan Christian Eugenia Paruntu atau Tetty Paruntu di panggil Presiden Joko Widodo atau Jokowi ke Istana Kepresidenan, Senin (21/10). Pemanggilan itu terkait pemberian posisi di kabinet Jokowi dan wakilnya Ma'ruf Amin periode 2019-2024.
Sayangnya, Tetty batal bertemu Jokowi. Sebab, Tetty diduga terlibat kasus suap dan pernah diperiksa sebagai saksi oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
-
Apa yang terjadi di Bukber Kabinet Jokowi? Bukber Kabinet Jokowi Tak Dihadiri Semua Menteri 01 & 03, Sri Mulyani: Sangat Terbatas
-
Apa yang dibicarakan Prabowo dan Surya Paloh mengenai jatah menteri di kabinet? "Saya kira Pak Prabowo pasti sudah punya rumusan sendiri yang itu sudah rumusan, itu sudah muncul pembicaraan antara ketua umum partai politik terutama yang di Koalisi Indonesia Maju," kata Doli, saat diwawancarai di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (25/4).
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Siapa yang ditunjuk Jokowi sebagai Plt. Mentan? Presiden Joko Widodo (Jokowi) menunjuk Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas), Arief Prasetyo Adi sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Menteri Pertanian RI berdasarkan Keputusan Presiden nomor 92/P Tahun 2023 tanggal 6 Oktober 2023.
-
Siapa yang meminta tanda tangan Presiden Jokowi? Pasangan artis Vino G Bastian dan Marsha Timothy kerap disebut sebagai orang tua idaman. Pasalnya demi impian sang anak, Jizzy Pearl Bastian, pasangan orang tua ini rela melakukan segala cara.
-
Siapa yang dilantik menjadi Menteri Pertanian oleh Presiden Jokowi? Presiden Joko Widodo atau Jokowi melantik Andi Amran Sulaiman menjadi Menteri Pertanian (Mentan).
Wakorbid Kepartaian Partai Golkar Darul Siska menjelaskan, Tetty adalah nama yang diusulkan partainya untuk duduk di kabinet Jokowi-Ma'ruf. Kata dia, Tetty juga mendapat undangan resmi dari eks Mensesneg Pratikno untuk bertemu Jokowi.
"Dia diundang memang oleh Pak Pratik untuk ke Istana," kata Darul pada Merdeka.com, Selasa (22/10).
Namun, lanjut Darul, Tetty sempat dimintai konfirmasi beberapa hal terkait informasi yang beredar tentang keterlibatannya di kasus suap Bowo Sidik. Karena ada informasi tersebut, akhirnya Tetty tidak jadi bertemu Jokowi.
"Cuma setelah sampai di Istana dikonfirmasi itu beberapa hal yang diisukan tentang dia, nah karena ada informasi-informasi begitu akhirnya dia tidak jadi bertemu dengan presiden," ungkapnya.
Dia mengatakan, banyak kader Golkar yang kecewa dengan tidak jadinya Tetty bertemu Jokowi. Darul berharap klarifikasi yang diberikan Tetty bisa menjernihkan situasi.
"Tentu banyak kader Partai Golkar ikut kecewa dan prihatin dengan kejadian tersebut, mudah-mudahan klarifikasi yang disampaikan Ibu Tetty kepada Bapak Pratikno bisa menjernihkan situasi dan mengklarifikasi berbagai tuduhan yang ditujukan kepadanya," ujarnya.
Kendati demikian, Golkar siap jika diminta nama pengganti Tetty di kabinet. Kalau pun diminta pengganti oleh Jokowi, Darul menduga kader tersebut akan berasal dari Sulawesi Utara.
"Kalau diminta lagi oleh Presiden Saya kira begitu akan dari daerah yang sama dengan kompetensi yang cukup memadai dan tetap ke Golkar," ucapnya.
Diketahui, Tetty Paruntu mendatangi Istana Kepresidenan Jakarta karena diusulkan Partai Golkar menjadi salah satu menteri. Namun, Tetty ternyata tidak bertemu dengan Presiden Joko Widodo.
Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin mengatakan Tetty langsung meninggalkan Istana melalui pintu samping usai bertemu Ketum Golkar Airlangga Hartarto.
"Tadi ada Ibu Tetty usulan dari Partai Golkar, di dalam tadi beliau menunggu dulu Pak Airlangga. Setelah bertemu Pak Airlangga, beliau langsung meninggalkan Istana lewat samping jadi tidak sampai ketemu Presiden," ujar Bey di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (21/10).
Dikarenakan tak bertemu dengan Jokowi, maka Tetty batal menjadi menteri di kabinet jiid II. "Karena tidak bertemu dengan Presiden jadi bukan (menteri)," ucapnya.
Baca juga:
UPDATE: Ini Para Tokoh yang Sudah Dipanggil Jokowi, Prabowo Positif Jadi Menteri
Batal Bertemu Jokowi, Bupati Tetty Paruntu Tak Jadi Menteri?
UPDATE: Daftar Tokoh yang Sudah Dipanggil Jokowi, Ada Orang Parpol
7 Potret Cantiknya Penampilan Christiany Eugenia Paruntu
Berkemeja Putih, Mahfud MD, Tetty Paruntu dan Nadiem Makarim Merapat ke Istana