Gusur loyalis Ical dari Bamus, Kubu Agung surati pimpinan DPR
9 Nama dari loyalis Agung Laksono disodorkan untuk didaulat menjadi anggota Bamus.
Ketua Fraksi Golkar kubu Agung Laksono, Agus Gumiwang telah mengirim surat ke pimpinan DPR perihal pergantian pimpinan dan anggota Badan Musyawarah (Bamus) DPR dari Fraksi Golkar. Agus menyodorkan 9 nama dari loyalis Agung Laksono untuk didaulat menjadi anggota Bamus.
"Ini kami informasikan kami sudah kirim surat ke pimpinan DPR dan sekjen mengenai anggota Bamus yang baru. Ketua Bamusnya saya sendiri," kata Agus di Fraksi Golkar, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (27/3).
Dari sembilan nama tersebut, Agus hanya menyebut 7 nama yang akan duduk sebagai anggota Bamus, yaitu Agun Gunanjar, Gede Sumarjaya Linggih, Airlangga Sutanto, Budi Priyanto, Azhar Ramli, Melchias Mekeng, dan Sarmuji.
Sebelumnya, Bamus Fraksi Golkar diisi oleh loyalis Ical, yaitu Ade Komarudin, H Ferdiansyah, Ahmadi Noor Supit, Bobby Adhityo Rizaldi, Firman Soebagyo, Bambang Soesatyo, Ichsan Firdaus, Aditya Anugrah Moha dan Markus Nari.
Baca juga:
Isu ambil alih, pengamanan kantor Fraksi Golkar dijaga ketat polisi
Gagal ambil alih fraksi, kubu Agung bakal polisikan loyalis Ical
Kubu Agung dan Ical saling klaim ruangan fraksi Golkar di Gedung DPR
Kubu Agung Laksono ancam kudeta fraksi, loyalis Ical melawan
Ini komentar JK kubu Agung mau rebut ruang Fraksi Golkar dari Ical
Kubu Agung sebut pengamanan di ruang fraksi Golkar berlebihan
Kabar kubu Agung mau kudeta loyalis Ical di DPR, polisi turun tangan
-
Kapan Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Kenapa Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Apa yang diklaim Airlangga sebagai pencapaian Partai Golkar? "Dengan demikian Partai Golkar mengalami kenaikan dan dengan Partai Golkar mengalami kenaikan, Partai Golkar juga yang mendukung Pak Prabowo dan Mas Gibran bisa berkontribusi kepada kemenangan Bapak Prabowo Subianto dan Mas Gibran Rakabuming Raka," tutup Airlangga.
-
Siapa yang menyampaikan keinginan aklamasi untuk Airlangga Hartarto dalam memimpin Golkar? Untuk informasi, kabar adanya keinginan aklamasi dari DPD I dalam penunjukkan Airlangga kembali memimpin Partai Golkar disampaikan Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar Lodewijk F. Paulus.
-
Bagaimana Airlangga Hartarto menjadi Ketua Umum Golkar? Airlangga Hartarto menjadi Ketua Umum Partai Golkar ke-11 sejak pertama kali dipimpin Djuhartono tahun 1964.
-
Kapan Airlangga menyampaikan klaim dukungan Partai Golkar untuk Prabowo-Gibran? Hal itu disampaikan Airlangga dalam acara buka puasa bersama jajaran Partai Golkar dengan Prabowo-Gibran, di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Jumat (29/3).