Jokowi soal Rencana Pertemuan Prabowo-Megawati: Saya Kira Baik untuk Kemajuan Bangsa
Jokowi menilai pertemuan dan komunikasi antar tokoh bangsa baik untuk kemajuan Indonesia.
Presiden Joko Widodo atau Jokowi mendukung wacana pertemuan Presiden terpilih Prabowo Subianto dan Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri. Dia menilai pertemuan dan komunikasi antar tokoh bangsa baik untuk kemajuan Indonesia.
"Ya saya kira baik pertemuan itu sehingga komunikasi antar tokoh-tokoh bangsa bisa sambung untuk kemajuan negara, untuk kemajuan bangsa," kata Jokowi kepada wartawan di Kabupaten Timor Tengah Utara, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Rabu (2/10).
Seperti diketahui, hubungan Jokowi dan Megawati saat ini merenggang karena Pilpres 2024. Hal ini dikarenakan Jokowi dianggap mendukung Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024.
Sementara itu, PDIP sendiri mengusung kadernya, Ganjar Pranowo dan Mahfud Md pada Pilpres 2024. Puncaknya, Jokowi dianggap bukan lagi bagian dari kader oleh PDIP.
Prabowo Harap Bertemu Megawati Sebelum Pelantikan Presiden
Prabowo Subianto berharap agar pertemuan dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri sebelum pelantikan presiden-wakil presiden.
Diketahui, Prabowo merupakan Presiden terpilih periode 2024-2029 dan akan dilantik pada 20 Oktober 2024 mendatang.
"(Pertemuan dengan Megawati) Insya Allah, mudah-mudahan sebelum pelantikan," kata Prabowo di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (1/10).
Sementara itu, Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Hashim Djojohadikusumo menyebut, Prabowo sudah menunggu Megawati untuk bertemu selama dua tahun.
"Bapak Prabowo sudah menunggu dua tahun, dua tahun," ujarnya.
Ketua DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Said Abdullah memastikan, pertemuan Megawati Soekarnoputri dengan Prabowo Subianto sebelum pelantikan presiden.
"Pertemuan ibu ketua umum dengan Bapak Prabowo Presiden terpilih ini hanyalah menunggu momentum hari-hari. Karena pelantikan tanggal 20 Oktober sudah di depan mata kita bersama," kata Said kepada wartawan di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (17/9).
"Kita semua bersiap-siap untuk menyembut Presiden terpilih dilantik tanggal 20 Oktober dan insya Allah sebelum pelantikan, Ibu Megawati akan bertemu dengan Bapak Prabowo," sambungnya.