Jokowi Targetkan Menang 85 Persen di Papua
"Tahun 2019 saya minta minimal, minimal, berarti di atas itu boleh, minimal 85 persen," tegas Jokowi
Calon Presiden nomor urut 01 Joko Widodo menargetkan menang di Provinsi Papua minimal 85 persen suara. Berkaca pada pemilihan 2014, Jokowi bersama Jusuf Kalla mampu menang dengan perolehan suara 72,4 persen.
Hal tersebut disampaikan dalam konsolidasi tertutup di Swiss-Belhotel, Jayapura, Papua, Senin (1/4).
-
Kapan Jokowi memanggil Kapolri dan Jaksa Agung? "Sudah saya panggil tadi," kata Presiden Jokowi saat diwawancarai di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (27/5).
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Siapa saja yang mendampingi Jokowi? Sebagai informasi, turut mendampingi Presiden dalam kegiatan ini adalah Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo Adi, Gubernur Jambi Al Haris, dan Pj. Bupati Merangin Mukti.
-
Siapa yang mendampingi Jokowi saat mencoblos? Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana mencoblos capres-cawapres, caleg DPR RI, DPD RI, dan DPRD Kota Jakarta.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Kenapa Jokowi panggil Kapolri dan Jaksa Agung? Pemanggilan tersebut, buntut insiden personel Datasemen Khusus Antiteror (Densus 88) dikabarkan menguntit Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Febrie Adriansyah.
Jokowi melakukan pertemuan tertutup bersama elemen Tim Kampanye Nasional, Tim Kampanye Daerah Papua, sampai relawan. Tampak hadir Ketua TKN Jokowi-Ma'ruf Erick Thohir, Wakil Ketua Abdul Kadir Karding, serta Ketua TKD Papua Jokowi-Ma'ruf Komarudin Watubun.
"Saya langsung saja to the point, tahun 2014 di Papua Jokowi-JK mendapatkan 72,4 persen," ujar Jokowi membuka pertemuan tersebut.
"Tahun 2019 saya minta minimal, minimal, berarti di atas itu boleh, minimal 85 persen," tegasnya. Setelah pembukaan singkat itu, Jokowi melakukan konsolidasi secara tertutup.
Sementara itu, Ketua TKD Papua Jokowi-Ma'ruf Komarudin Watubun meyakini target Jokowi itu bakal tercapai. Bahkan, menurutnya, perolehan suara bisa lebih tinggi dibandingkan 2014 lalu. Sebab, faktor kepala daerah seluruhnya mendukung Jokowi maju dua periode.
"Kalau periode lalu kami satu tim, pak gubernur dengan sekian bupati bapak menang 75 persen. Apalagi hari ini, gubernur dan bupati seluruhnya mendukung bapak," kata Komarudin dalam pembukaannya.
Ketua DPP PDI Perjuangan itu menegaskan, suara Papua tidak bisa dianggap remeh. Kendati dua paslon berebut suara di wilayah padat penduduk seperti Jawa dan Sumatera, Komarudin menyebut kalau suara nasional berimbang, Papua akan menentukan.
"Teman-teman Papua suaranya terkonsolidasi baik. Supaya jika di tingkat nasional berimbang suara kita yang menentukan," pungkasnya.
Baca juga:
Ma'ruf Amin soal Isu Masuk RS: Hoaksnya Aneh Banget
Kasus Dipaksa Dukung Jokowi, Kapolsek akan Dikonfrontir dengan Kapolres Garut
Bawaslu akan Supervisi Bawaslu Jabar Klarifikasi Pengakuan Eks Kapolsek Pasir Wangi
Propam Polda Jabar Bakal Periksa Polisi Ngaku Diperintah Menangkan Jokowi
Ombudsman Bakal Usut Kasus Kapolsek Ngaku Dipaksa Dukung Jokowi Jika Dilaporkan