Ketua Timnas AMIN dipegang oleh Marsekal Madya TNI (Purn) Muhammad Syaugi.
Kapten Timnas AMIN dan Anies Gelar Pertemuan Tertutup dengan Surya Paloh, Ini yang Dibahas
Kapten Timnas AMIN dan Anies Gelar Pertemuan Tertutup dengan Surya Paloh, Ini yang Dibahas
Kapten Tim Nasional (Timnas) Pemenangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN) Marsekal Madya TNI (Purn) Muhammad Syaugi mendatangi kantor DPP NasDem, Jakarta, Rabu (15/11).
Syaugi yang datang bersama Capres Anies Baswedan dan Ketua Harian Timnas AMIN Sudirman Said akan menggelar pertemuan tertutup dengan Ketua Umum NasDemSurya Paloh dan jajaran NasDem.
Advertisement
Mereka tiba sekitar pukul 16.00 WIB.
Sekjen NasDem Hermawi Taslim mengungkapkan tak ada pembicaraan khusus dalam pertemuan tersebut. Menurut dia, Ketua Timnas AMIN datang untuk memperkenalkan diri kepada Surya Paloh dan jajaran NasDem.
"Kapten, datang memperkenalkan diri ke NasDem,
" ujar dia kepada wartawan, Rabu (15/11).
Taslim menegaskan, agendanya hanya memperkenalkan diri.
Advertisement
"Ini kapten tim datang memperkenalkan diri ke ketum, hanya itu. Tidak ada konpres," jelas Taslim.
Sebelumnya, Calon Presiden dan Wakil Presiden Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Amin) menetapkan Marsekal Madya TNI (Purn) Muhammad Syaugi Alaydrus sebagai kapten tim pemenangan nasional (Timnas).
"Kapten Timnas Bapak Marsekal Madya Muhammad Syaugi Alaydrus," kata Anies saat mengumumkan komposisi lengkap Timnas Amin di Jalan Pangeran Diponegoro 10, Jakarta, Selasa (14/11).
Dalam sambutan, Syaugi mengungkapkan terima kasih telah diberikan amanah dari pasangan Amin untuk memimpin timnas pemenangan.
"Terima kasih memberikan kepercayaan sebagai captain, saya yakin dengan didampingi co captain dengan kolaborasi sinergitas untuk semua, saya yakin bisa membawa tim pemenangan Anies dan Cak Imin bisa menang,"