Ketum PPP ajak para caleg teladani ketulusan dan keberhasilan Jokowi
Rommy meminta para caleg untuk meneladani keberhasilan Jokowi. Dia sekaligus menegaskan bahwa keputusan mengusung Jokowi sebagai calon presiden bukan pilihan keliru. Rommy siap membentengi Jokowi dan Ma'ruf Amin dari serangan lawan politik yang selalu berusaha menjatuhkan.
Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhammad Romahurmuziy memberikan pembekalan kepada ratusan calon anggota legislatif (Caleg) di Sahid Jaya Hotel, Solo, Rabu (10/10). Di hadapan para caleg daerah pemilihan (dapil) IV dan V Jawa Tengah, pria yang akrab disapa Rommy ini banyak menceritakan tentang keberhasilan Joko Widodo sejak menjabat Wali Kota Solo, Gubernur DKI Jakarta, hingga menjadi Presiden.
Dari cerita itu, Rommy meminta para caleg untuk meneladani keberhasilan Jokowi. Dia sekaligus menegaskan bahwa keputusan mengusung Jokowi sebagai calon presiden bukan pilihan keliru.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Apa yang diraih Partai Gerindra di Pemilu 2019? Pada Pemilu 2019, perolehan suara Partai Gerindra kembali naik, walau tidak signifikan. Partai Gerindra meraih 12,57 persen suara dengan jumlah pemilih 17.594.839 dan berhasil meraih 78 kursi DPR RI.
-
Kenapa PDIP bisa menjadi partai pemenang Pemilu 2019? PDIP berhasil menarik pemilih dengan agenda-agenda politiknya dan berhasil meraih kepercayaan masyarakat. Dengan perolehan suara yang signifikan, PDIP memperoleh kekuatan politik yang kuat dan pengaruh yang besar dalam pemerintahan.
"Saya ingin meneruskan apa yang disampaikan pak Jokowi pada Rapimnas lalu. Bahwa kampanye calon itu harus menyampaikan visi dan misi. Dengan bersalaman itu orang bisa menilai, tulus atau tidak, bersih atau tidak," ujar Romahurmuziy.
Rommy siap membentengi Jokowi dan Ma'ruf Amin dari serangan lawan politik yang selalu berusaha menjatuhkan.
"Ilmu seorang penantang itu menjatuhkan, dan ilmu seorang petahana itu mempromosikan. Apa yang sudah menjadi janji dan keberhasilan itu diumumkan. Tinggal mana yang lebih dipercaya masyarakat," jelasnya.
Rommy mempersilakan penantang Jokowi untuk mengkritisi atau bahkan menjatuhkan petahana. Sepanjang bukan berbentuk fitnah maupun hoaks. Namun dia justru menilai yang dilakukan lawan politik selama ini menjurus pada fitnah.
Pada bagian akhir, Rommy menegaskan kembali jika pilihannya untuk mendukung Jokowi untuk maju dalam Pilpres 2019 adalah tepat. Hal tersebut juga telah mendapatkan persetujuan dari para kiai dan sesepuh partai.
Dalam acara Lokakarya Politik 'Strategi Pemenangan Pemilu se eks Karesidenan Surakarta' tersebut Rommy juga memberikan pembekalan khusus kepada para Caleg yang tertutup untuk media.
Baca juga:
Timses Jokowi persilakan Amien ungkap korupsi mangkrak asal jangan fitnah
Pendukung Prabowo diklaim ke Jokowi, Gerindra bilang 'Rommy mimpi di siang bolong'
Menteri Agama ogah cuti kampanye, pilih berkegiatan di hari libur
Ichwan Zayadi ditunjuk gantikan Lulung Lunggana di DPRD DKI
Ratna Sarumpaet berbohong, PPP usul 3 Oktober jadi Hari Anti-Hoaks Nasional