Krisdayanti Sempat Unggah Pernyataan Mundur dari Pilkada Batu Lalu Dihapus, Ini Kata PDIP
Padahal KD sebelumnya diumumkan oleh DPP PDIP sebagai penerima rekomendasi untuk berkontestasi di Pilwali 2024.
Penyanyi Krisdayanti sempat mengunggah pernyataan mundur dari pencalonan Pemilihan Wali Kota Batu melalui akun instagram pribadinya. Namun, baru beberapa jam unggahan itu sudah tidak terlihat lagi di Instagram Storynya.
Padahal KD sebelumnya diumumkan oleh DPP PDIP sebagai penerima rekomendasi untuk berkontestasi di Pilwali 2024.
- 9 Jam Usai Diumumkan PDIP, Krisdayanti Bikin Status Mundur dari Pilkada Batu, Lalu Dihapus
- PDIP: Kecurangan Pilkada Bisa Picu Kekuatan Rakyat
- PDIP Serahkan 7 Rekomendasi Bakal Calon Kepala Daerah, Krisdayanti Dijagokan di Pilkada Batu
- PDIP Gugat Hasil Pileg 2024 di Kalsel, Klaim 15.690 Suara Beralih ke PAN
Unggahan tersebut KD menyampaikan tidak mencalonkan diri sebagai Wali Kota Batu. Ia meminta maaf kepada Ketua Umum PDIP dan Masyarakat Kota Batu.
Ini Isinya
"Dengan kerendahan hati Saya Memohon maaf untuk tidak mencalonkan diri Sebagai walikota Batu. Saya sampaikan Permohonan maaf saya sedalam-dalamnya kepada partai PDI Perjuangan, ibu Ketua Umum dan masyarakat Kota Batu," demikian tulis story Krisdayanti yang terlihat pada Kamis (22/08) pukul 22.34 WIB.
Namun, saat dicek kembali oleh merdeka pada, Jumat (23/8) pukul 10.00 WIB story tersebut sudah dihapus. Padahal story IG baru akan hilang setelah 24 jam.
Saat dikonfirmasi, Jubir PDI Perjuangan Chico Hakim hanya menjawab singkat. "Saya belum ada update terkait ini," singkat Chico kepada merdeka.com, Jumat (23/8).