Lantik kader di Yogyakarta, SBY pesan tak perlu banyak janji & retorika
SBY mengatakan, pengukuhan menjadi tanda pengurus partai Demokrat harus kerja nyata untuk bertemu rakyat mendengarkan mencari solusi memecahkan masalah. Tujuannya agar kehadiran Partai Demokrat dirasakan masyarakat.
Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono melantik jajaran pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) dan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat se-Daerah Istimewa Yogyakarta. Heri Sebayang terpilih menjadi Ketua DPD Yogyakarta.
"Jabatan dan kekuasaan adalah amanah, tanggung jawab, juga ibadah. Pertanggungjawaban semua kepercayaan yang diberikan kepada sodara-sodara yang telah dengan resmi saya kukuhkan menjadi pemimpin-pemimpin partai di DIY ini dengan sebaik-baiknya," ucap SBY dalam pidatonya di Jogja Expo Center (JEC), Senin (9/4).
-
Apa yang dilakukan Aira Yudhoyono bersama kakeknya, Susilo Bambang Yudhoyono? Mereka menikmati waktu bersama dengan penuh keasyikan, saling memperhatikan berbagai hal di sekitar mereka!
-
Apa yang ditolak mentah-mentah oleh Prabowo Subianto? Kesimpulan Prabowo lawan perintah Jokowi dan menolak mentah-mentah Kaesang untuk menjadi gubernur DKI Jakarta adalah tidak benar.
-
Apa yang diusung Prabowo Subianto dalam acara tersebut? Ketua Umum Pilar 08, Kanisius Karyadi, mengatakan bahwa kegiatan yang diikuti oleh 70 ribu lebih peserta ini merupakan bentuk dukungan terhadap Prabowo Subianto dalam menjaga dan merawat Persatuan Indonesia, sejalan dengan Sila ke-3 Pancasila.
-
Apa yang diresmikan oleh Prabowo Subianto di Sukabumi? Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto meresmikan lima titik sumber air di Sukabumi, Jawa Barat, Sabtu (30/12/2023).
-
Kapan Titiek Soeharto menjenguk Prabowo Subianto? Dalam keterangan unggahan beberapa potret yang dibagikan, terungkap jika momen tersebut berlangsung pada Senin (1/7) kemarin.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
SBY mengatakan, pengukuhan menjadi tanda pengurus partai Demokrat harus kerja nyata untuk bertemu rakyat mendengarkan mencari solusi memecahkan masalah. Tujuannya agar kehadiran Partai Demokrat dirasakan masyarakat.
"Pengurus wajib mencintai mengajak pemimpin para kadernya dekat mencintai dan membantu masyarakat Jogja. Tidak perlu banyak janji dan banyak retorika. Datangilah sapalah ketahui persoalan di Yogyakarta ini," papar dia.
SBY pun berjanji akan sering ke Yogyakarta, Jawa Tengah, dan daerah lainnya untuk menemui kader Partai Demokrat untuk mewujudkan tujuan utamanya yaitu Partai Demokrat berjaya di masa depan dan sukses dalam pileg dan pilpres tahun 2019 mendatang
"Saya harus melanjutkan perjalanan untuk melakukan pertemuan dengan para kader. Saya akan mendedikasikan diri untuk menemui kader," ungkap dia.
Dihadapan kadernya, SBY juga berpesan berpolitiklah secara baik. "Bukan berpolitik jahat yang menghalalkan segala cara," ujar dia.
Sementara itu, di depan ribuan kader, Heri Sebayang menyerukan fokus pemenangan Pileg dan Pilpres mendatang. Ia meminta kader tak lagi menengok ke belakang.
"Kita tidak boleh lagi melihat ke belakang tapi kedepan merebut kemenangan. Saya perintahkan menangkan kembali pileg dan pilpers," serunya.
Baca juga:
Lantik pengurus DPD DIY, SBY ingatkan kader untuk kerja keras
Demokrat sebut calon tunggal di Pilpres bentuk kemunduran demokrasi
SBY keliling jawa untuk perbaiki suara Demokrat yang hancur
Sekjen Demokrat sebut pernyataan ketum PPP ngawur
Jelang Pilpres, Demokrat genjot elektabilitas AHY
Reporter: Ady Anugrahadi
Sumber : Liputan6.com