Ma'ruf Setuju dengan Jokowi saat Pemilu Pakai Baju Putih
Ma'ruf Setuju dengan Jokowi saat Pemilu Pakai Baju Putih. Ma'ruf Amin, mengatakan sudah sepakat dengan rencana itu. Di mana hari Rabu 17 April 2019 mendatang, harus menggunakan baju putih.
Calon presiden Joko Widodo atau Jokowi menginstruksikan kepada para relawan, pendukung dan simpatisannya untuk melakukan Gerakan Rabu Putih, pada 17 April 2019 nanti. Bahkan untuk menggunakan baju putih.
Calon wakil presiden Ma'ruf Amin, mengatakan sudah sepakat dengan rencana itu. Di mana hari Rabu 17 April 2019 mendatang, harus menggunakan baju putih.
-
Kapan Wapres Ma'ruf Amin dijadwalkan mencoblos? Ma’ruf dan keluarga dijadwalkan menggunakan hak pilihnya pukul 09.00 Wib.
-
Kapan Wapres Ma'ruf menjadi Plt Presiden? Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengeluarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 12 tahun 2024 tentang penugasan Wakil Presiden untuk melaksanakan tugas presiden hingga 6 Maret 2024.
-
Di mana Wapres Ma'ruf Amin akan mencoblos? Wakil Presiden (Wapres) RI, Ma’ruf Amin direncanakan mencoblos di TPS 33 Kecamatan Tapos, Depok.
-
Siapa yang bertemu dengan Wapres Maruf Amin? Wapres Ma'ruf Amin sempat bertemu dengan Duta Besar Regional untuk UNICEF Asia Timur dan Pasifik, Choi Siwon yang menjadi salah satu pembicara di ASEAN Business and Investment Summit usai acara ASEAN Business Awards (ABA) di Jakarta.
-
Kenapa Ma'ruf Amin berharap pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka melanjutkan Inpres Jalan Daerah? (Inpres Jalan Daerah) ini komitmen pemerintah mudah-mudahan ini dilanjutkan terus nanti oleh pemerintah yang akan datang. Komitmen ini, sebab ini kan pemberdayaan masyarakat, kesejahteraan yang merata, tidak hanya di pusat-pusat tapi juga di daerah-daerah," ujar dia, dikutip dari Antara.
-
Siapa yang akan mendampingi Wapres Ma'ruf Amin mencoblos? Wapres akan berangkat ke TPS bersama keluarga.
"Memang Pak Jokowi sudah (menyampaikan Rabu Putih) dan saya sepakat, bahwasanya hari Rabu itu hari baju putih dan memilih yaitu pasangan yang pakai putih," ucap Ma'ruf di Temanggung, Jateng, Rabu (27/3).
Dia kembali mengingatkan bahwa putih adalah kita. Dan memilih yang menggunakan baju putih.
"Jadi putih adalah kita. Karena itu kita akan memilih yang gambarnya putih dengan menggunakan baju putih," jelas Ma'ruf.
Sebelumnya, Ketua Umum Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor, Yaqut Cholil Qoumas, juga akan menyerukan gerakan yang sama. Dia menuturkan, ini penting untuk melawan hoaks jelang Pilpres.
Menurutnya, hoaks memengaruhi masyarakat untuk tidak berangkat ke Tempat Pemungutan Suara (TPS), menggunakan hak pilih. Demi meningkatkan partisipasi masyarakat memilih, GP Ansor akan melakukan gerakan Rabu Putih.
Dia memastikan, jutaan anggota Ansor akan turut serta dalam gerakan Rabu Putih. Sebagian anggota Ansor akan difungsikan sebagai tenaga pembantu pengamanan TNI dan Polri pada 17 April 2019. Sementara, sebagian lainnya untuk berpartisipasi dalam gerakan Rabu Putih.
"Kita punya 4,7 juta kader Ansor seluruh Indonesia. Sebagian kita akan fungsikan mereka sebagai tenaga pembantu pengamanan TNI, Polri. Kemudian yang lain, yang tidak sedang bertugas, kita minta untuk menggerakkan pemilih," ungkapnya.
Sementara, di kesempatan berbeda, pengamat politik Ujang Komaruddin, melihat sebagai kampanye yang kreatif pada Pilpres 2019. Dia menuturkan, bisa digambarkan baju putih merupakan kampanye untuk melawan simbol hitam yang dikembangkan lawan.
"Bisa digunakan untuk mengidentifikasi diri sebagai pihak yang ada dijalan yang lurus," ungkap Ujang.
Dia menilai kampanye baju putih memiliki makna yang sama dengan kampanye baju kotak-kotak yang pernah terjadi ketika Jokowi menjadi capres pada Pilpres 2014. Dirinya mengatakan simbolisasi itu merupakan upaya menguatnya politik identitas, terutama di kalangan umat Islam.
"Ini sama dengan kampanye baju kotak-kotak yang pernah terjadi ketika Jokowi menjadi capres pada Pilpres 2014," jelas Ujang.
Lebih dari itu, ia mengatakan secara teknis simbolisasi baju putih digunakan untuk membedakan antara kubu 01 dengan kubu 02. Karena di kertas suara yang menggunakan baju putih hanya kubu 01," pungkasnya.
Reporter: Putu Merta Surya Putra
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Ma'ruf Amin Kembali Ingatkan Bahaya Fitnah dan Hoaks di Wonosobo
Rahasia Istri Jaga Kondisi Tubuh Ma'ruf Amin Tetap Bugar Saat Berkampanye
Ma'ruf Amin Bersyukur NU Tetap Utuh & Terus Jaga NKRI
Ma'ruf Amin Yakin Raih 80 Persen Suara di Wonosobo
Di Depan Ma'ruf Amin, Pengurus Cabang Wonosobo Tegaskan NU Tak Terbelah
Di Purworejo, Ma'ruf Amin Kembali Bantah Kabar Hoaks akan Digantikan Ahok