Menang Pilpres 2024 versi Quick Count, Cawapres Gibran Bakal Sowan ke Anies dan Ganjar
Gibran meminta para pendukungnya untuk tetap bersikap santun dan tidak jumawa dengan kemenangan yang diperoleh saat ini.
Pasangan Prabowo-Gibran unggul di quick count atau hitung cepat yang digelar sejumlah lembaga survei.
- Quick Count LSI Denny JA 90,80% Suara Masuk: Anies 24,98%, Prabowo 58,45% dan Ganjar 16,56%
- Prabowo-Gibran Menang Pilpres Versi Quick Count, Ini Pesan Wiranto
- Kalah Pilpres 2024 versi Quick Count, Ganjar: Kamu Percaya Suara Saya Segitu?
- Quick Count LSI Denny JA 75,30% Suara Masuk: Anies 23,93%, Prabowo 58,84% dan Ganjar 17,23%
Menang Pilpres 2024 versi Quick Count, Cawapres Gibran Bakal Sowan ke Anies dan Ganjar
Calon wakil presiden nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka, juga menyampaikan pidato kemenangannya di Istora Senayan, Rabu (14/2). Pasangan Prabowo-Gibran unggul di quick count atau hitung cepat yang digelar sejumlah lembaga survei dengan rata-rata perolehan suara 59%.
Dalam pidato singkatnya, Gibran yang mengenakan kemeja kotak-kotak biru muda berterima kasih pada semua pihak yang telah terlibat dalam pemenangan Prabowo-Gibran.
Pascahasil hitung cepat ini, Gibran pribadi menyatakan keinginan untuk sowan ke pasangan capres-cawapres nomor urut 1, Anies-Cak Imin dan paslon nomor urut 3, Ganjar-Mahfud.
"Saya juga secara pribadi ingin sowan ke paslon nomor urut 01 dan paslon 03," kata Gibran yang disambut riuh tepuk tangan.
Gibran menegaskan, meski dirinya dan Prabowo menang Pilpres 2024 versi quick count, dia akan merangkut semua pihak.
"Karena kita semua bersaudara, kita semua bersaudara," katanya.
Dia meminta para pendukungnya untuk tetap bersikap santun dan tidak jumawa dengan kemenangan yang diperoleh saat ini.
"Jangan jumawa, tidak perlu membully dan menjelekkan pasangan lain, ataupun pendukung paslon 01 dan paslon 03, karena kita semua bersaudara."
Kata Gibran.