Menteri Puan yakin Ahok-Djarot kembali terpilih pimpin Jakarta
Menteri Puan yakin Ahok-Djarot terpilih kembali pimpin Jakarta. Puan memastikan bakal memilih pasangan Ahok-Djarot pada pencoblosan besok. Puan meminta agar semua pihak tidak melakukan intimidasi kepada warga yang ingin mencoblos.
Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Puan Maharani mengaku selalu memberi support jagoannya di Pilgub DKI Jakarta yakni pasangan Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat. Puan mengingatkan keduanya agar terus bekerja dengan baik.
Puan yakin keduanya bisa terpilih kembali dan akan membawa Jakarta menjadi lebih baik. "Insya Allah kalau bisa terpilih kembali dan berjalan lancar semoga bisa bekerja dengan baik dan bersikap lebih baik daripada sebelumnya," ujar Puan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (18/4).
-
Kapan Pilkada DKI 2017 dilaksanakan? Pemilihan umum Gubernur DKI Jakarta 2017 (disingkat Pilgub DKI 2017) dilaksanakan pada dua tahap, yaitu tahap pertama di tanggal 15 Februari 2017 dan tahap kedua tanggal 19 April 2017 dengan tujuan untuk menentukan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2017–2022.
-
Apa saja isu yang muncul selama Pilkada DKI 2017? Apalagi pemilihan tersebut juga diwarnai dengan isu-isu seperti agama, etnis, dan kebijakan publik.
-
Siapa saja kandidat yang bertarung di Pilkada DKI 2017? Saat itu, pemilihan diisi oleh calon-calon kuat seperti Basuki Tjahaja Purnama, Anies Baswedan, dan Agus Harimurti Yudhoyono.
-
Kapan Pilkada DKI 2017 putaran kedua dilaksanakan? Pemungutan Suara Putaran Kedua (19 April 2017):Putaran kedua mempertemukan pasangan Ahok-Djarot dan Anies-Sandiaga.
-
Siapa saja kandidat di Pilkada DKI 2017 putaran kedua? Putaran kedua mempertemukan pasangan Ahok-Djarot dan Anies-Sandiaga.
-
Apa tugas Ahmad Sahroni di Pilgub DKI Jakarta? Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus akhirnya menunjuk Bendahara Umum (Bendum) Partai NasDem, Ahmad Sahroni sebagai ketua pemenangan untuk pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Jakarta.
Puan memastikan bakal memilih pasangan Ahok-Djarot pada pencoblosan besok. Dia akan menggunakan hak pilihnya di Kelurahan Kebagusan, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
Putri Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri ini menitipkan pesan jelang pencoblosan Pilgub DKI. Puan mengingatkan semua pihak agar tak melakukan intimidasi terhadap pemilih dalam Pilgub DKI Jakarta putaran kedua. Warga harus memilih sesuai hati nuraninya.
"Jangan sampai kita mengkonfrontasi atau bahkan mengarahkan atau mengintimidasi harus memilih siapa," tegas Puan.
Politisi PDIP ini juga mengingatkan warga di luar Jakarta tidak perlu memanaskan suasana Pilgub Jakarta. Dengan demikian Pilgub DKI yang akan dilaksanakan 19 April 2017 berjalan lancar dan damai. "Saya berharap ini pilkada untuk masyarakat DKI Jakarta," ucapnya.
Untuk diketahui, pasangan Ahok-Djarot merupakan pasangan yang diusung PDI Perjuangan. Selain PDI Perjuangan, Ahok-Djarot didukung beberapa partai lain seperti Partai Golkar, Partai Hanura, dan Partai Nasdem.
(mdk/noe)