NasDem resmi deklarasi Khofifah-Emil untuk Pilgub Jatim
NasDem resmi deklarasi Khofifah-Emil untuk Pilgub Jatim. Partai NasDem resmi mendeklarasikan dukungannya kepada Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur pada Pilkada Jawa Timur 2018. Khofifah dan Emil pun hadir dalam penetapan dukungan itu.
Partai NasDem resmi mendeklarasikan dukungannya kepada Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur pada Pilkada Jawa Timur 2018. Khofifah dan Emil pun hadir dalam penetapan dukungan itu.
"Keputusan DPP partai NasDem No 174/XII/2017 memberikan persetujuan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur dengan nama Calon Gubernur Dra Khofifah Indar Parawansa dan nama Cawagub Dr Emil Dardak M.Sc dengan ini saya menyerahkan dan kita berdiri bersama," kata Sekjen NasDem Johnny G Plate saat baca putusan di DPP NasDem, Cikini, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (02/01).
-
Kapan Khofifah memutuskan untuk ikut Pilgub Jatim? Ketua Tim Kampanye Daerah Jawa Timur Prabowo-Gibran, Khofifah Indar Parawansa menyatakan akan kembali mengikuti kontestasi pemilihan gubernur (pilgub) Jawa Timur 2024.
-
Siapa saja yang mendukung Khofifah di Pilgub Jatim? PAN, Gerindra, Golkar, dan Demokrat menyatakan kesiapannya untuk mendukung Khofifah di Pilgub Jatim.
-
Apa yang akan dilakukan Khofifah di Pilgub Jatim? Ketua Tim Kampanye Daerah Jawa Timur Prabowo-Gibran, Khofifah Indar Parawansa menyatakan akan kembali mengikuti kontestasi pemilihan gubernur (pilgub) Jawa Timur 2024.
-
Siapa yang diusung oleh partai-partai pendukung Prabowo-Gibran? Dua nama yang santer bakal meramaikan Pilkada Jakarta adalah dua mantan Gubernur Ibu Kota dan Jawa Barat yakni Anies Baswedan dan Ridwan Kamil. Anies sebagai calon inkumben tampaknya bakal diusung oleh partai-partai pendukungnya di Pilpres 2024. Begitu juga dengan Ridwan Kamil yang didukung barisan partai pendukung Prabowo-Gibran.
-
Bagaimana Khofifah Indar Parawansa mendapatkan dukungan? Khofifah Indar Parawansa berpasangan dengan Emil Elistianto Dardak. Pasangan ini memperoleh dukungan dari 15 partai politik, termasuk partai parlemen maupun non-parlemen.
-
Siapa yang menjadi vokalis grup selawat Hadrah Syubbanul Muslimin di Pondok Pesantren Nurul Qodim Kalijakar Probolinggo? Gus Azmi merupakan vokalis grup selawat hadrah dari salah satu Pondok Pesantren di Probolinggo. Gus Azmi dapat banyak perhatian karena mengusung aliran musik religi islami. (Foto/IG/gusazmi.reels) Grup Selawat Hadrah Pemuda berusia 19 tahun ini dikenal melalui kegiatannya sebagai vokalis dalam grup selawat Syubbanul Muslimin dari Pondok Pesantren Nurul Qodim Kalijakar Probolinggo. Pengasuh ponpes ini adalah KH. Hafidzoel Hakim Noer. (Foto: IG @askandaryoung)
Johnny melanjutkan, dukungan ini merupakan suatu proses panjang yang telah dikaji oleh Ketua Umum NasDem Surya Paloh untuk menetapkan Khofifah sebagai cocok yang tepat memimpin provinsi Jawa Timur.
"Bahwa hari ini adalah penggalangan yang mana suatu proses panjang yang diawali ketum NasDem Surya Paloh yang mencari tokoh yang tepat untuk Jawa Timur yang mengantarkan bu Khofifah menjadi cagub Jatim," tambahnya.
Pada kesempatan yang sama, Khofifah Indar Parawansa berterima kasih atas kepercayaan partai besutan Surya Paloh ini. Kata Khofifah, dukungan yang diberikan tak terlepas dari kedekatannya yang sering berdiskusi dengan Surya Paloh.
"Posisi ini sebetulnya hasil dari proses panjang, tentu yang mengajak saya berdiskusi Jawa Timur adalah ketum DPP NasDem pak Surya Paloh. Beliau yang mendiskusikan bagaimana proses politik yang berjalan di Jawa Timur dan 188 daerah untuk melakukan exercise itu sudah cukup lama pak Ketum mendiskusikan dengan saya dan tokoh tokoh di Jakarta," kata Khofifah.
Menteri Sosial ini juga akan membangun provinsi Jawa Timur yang lebih unggul berdaya saing dan diselimuti niai nilai religius. "Sampailah pada proses hari ini, Insyallah kami sama sama akan menyaksikan proses rekomendasi untuk kami Khofifah - Emil untuk membangun Jatim berkeunggulan dan berdaya saing juga religiusitasnya," ucap Khofifah.
Sementara, Emil Dardak juga turut berterima kasih atas dukungan yang diberikan NasDem. Bupati Trenggalek ini akan menjadikan Jawa Timur sebagai sentral ekonomi untuk menjawab tantangan Indonesia.
"Kata kata yang mengena tadi dari pak Sekjen tadi bahwa Jawa Timur memiliki peran dari wilayah sentral dari Indonesia, maka kami akan jadikan Jatim sebagai sentral ekonomi untk menjawab tantangan Indonesia," kata Emil.
"Tentunya kita meyakini ini adalah awal sejarah untuk mengukir Jawa Timur, dari semua gender semuanya akan bisa berdaya saing dan dorong bersama untuk memajukan ekonomi secara merata," pungkasnya.
Pada deklarasi tersebut juga dihadiri tokoh Islam yakni KH Salahuddin Wahid atau akrab disebut Gus Sholah, KH Asep Syaifuddin Chalim dan Husnul Khuluq.
Baca juga:
Berdasar filosofi Jawa, poros ketiga berpeluang menang di Pilgub Jatim
Berkat bantuan Gus Ipul, perekonomian nelayan kenjeran meningkat
Gerindra, PKS dan PAN segera bertemu bahas Yenny Wahid buat Pilgub Jatim
Buka opsi usung Yenny Wahid di Pilgub Jatim, Gerindra akui buat kepentingan 2019
Kemenangan Pilpres 2019, alasan PKS pertimbangkan Yenny Wahid maju Pilgub Jatim
Selain Suyoto, PAN godok duet Anang Hermansyah-Moreno di Pilgub Jatim
Gus Ipul berperan penting sejahterakan guru madrasah