Novanto akui sudah diperiksa MKD soal pertemuan dengan Trump
Dia mengaku juga telah mendapat surat resmi dari MKD.
Ketua DPR Setya Novanto mengaku telah bertemu dengan Majelis Kehormatan Dewan (MKD) untuk dimintai keterangan soal kehadirannya dalam kampanye bakal capres AS, Donald Trump, beberapa waktu lalu. Dia mengaku juga telah mendapat surat resmi dari MKD.
"Saya selaku pimpinan DPR tentu selalu memperhatikan surat-surat yang dilakukan. Saya memberikan jawaban-jawaban dengan tepat dan saya juga terima kasih karena pimpinan dari MKD sudah bertemu saya secara resmi dan sudah memberi surat secara resmi," ujar Novanto di Gang Anwar, Kampung Melayu, Jakarta Timur, Selasa (20/10)
Saat memberikan keterangan resmi kepada MKD, Novanto mengatakan, telah menyampaikan kronologi dengan sebaik-baiknya.
"Dan saya tentu mematuhi daripada MKD dan memberi keterangan secara resmi dan kita beri keterangan sebaik-baiknya, kronologi sebaik-baiknya dan tentu ini adalah merupakan bagian daripada kekuatan anggota DPR, kekuatan MKD, dan juga pimpinan DPR," jelasnya.
Novanto menyatakan, pimpinan DPR ini ingin bersama-sama bisa memperkuat MKD. "Bersama-sama untuk bisa memberi kontribusi besar bahwa semua anggota-anggota juga harus tunduh melaksanakan apa yg dilakukan MKD," pungkasnya.
Baca juga:
Bilang anggota DPR beloon, Fahri diberi sanksi teguran oleh MKD
MKD resmi tegur Setya dan Fadli karena ucapan 'yes highly'
Adian Napitupulu: Prabowo itu ksatria, pasti kecewa sama Fadli Zon
Anggota tak tahu, pemeriksaan MKD ke Fadli Zon & Setya dipertanyakan
Pimpinan MKD tak kompak soal tempat pemeriksaan Novanto dan Fadli
-
Apa yang diramalkan tentang Donald Trump? Roberts menunjukkan bahwa Trump mungkin lebih fokus pada kekalahannya di masa lalu dibandingkan peluang yang ada saat ini. Maksudnya adalah Trump diramalkan bakal kalah di pemilu presiden tahun ini.
-
Kapan Donald Trump diramal? Jauh sebelum Donald Trump mengalami penembakan saat kampanye, pada Januari 2024 lalu, ia pernah diramal.
-
Dimana peristiwa penembakan terhadap Donald Trump terjadi? Peristiwa tersebut terjadi kala Trump sedang kampanye Pilpres AS di depan pada pendukungnya di Butler, Pennsylvania, Amerika Serikat, pada Sabtu (14/7).
-
Apa yang terjadi kepada Donald Trump saat sedang berkampanye? Mantan presiden Amerika Serikat Donald Trump ditembak. Peristiwa tersebut terjadi kala Trump sedang kampanye Pilpres AS di depan pada pendukungnya di Butler, Pennsylvania, Amerika Serikat, pada Sabtu (14/7).
-
Apa motif pelaku penembakan terhadap Donald Trump? Identitas dan motif pelaku penembakan belum jelas hingga saat ini.
-
Siapa yang meramal Donald Trump? Ramalannya itu dilakukan oleh seorang paranormal bernama Paula Roberts yang disiarkan oleh Fox News pada Januari lalu.