PDIP Tafsirkan Mimpi SBY: Presiden Kedelapan adalah Ganjar Pranowo
Ketua DPP PDI Perjuangan Ahmad Basarah meyakini presiden kedelapan dalam mimpi Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) adalah Ganjar Pranowo. Ia yakin bakal calon presiden PDIP itu akan menjadi presiden berikutnya.
Ketua DPP PDI Perjuangan Ahmad Basarah meyakini presiden kedelapan dalam mimpi Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) adalah Ganjar Pranowo. Ia yakin bakal calon presiden PDIP itu akan menjadi presiden berikutnya.
"Mimpinya adalah Pak Ganjar presiden RI ke delapan," kata Basarah ditemui saat Haul ke-53 Bung Karno di Masjid At-Taufiq, Sekolah Partai PDIP, Jakarta, Rabu (21/6).
-
Kapan Ganjar Pranowo mulai beruban? Ganjar sendiri mengaku mulai tumbuh uban ketika masih duduk di bangku SMA, pada usia yang belum mencapai 20 tahun.
-
Bagaimana Alam Ganjar mendukung Ganjar Pranowo? Kini semakin dewasa, Alam memberikan dukungan penuh kepada sang ayah yang akan mencalonkan diri sebagai presiden pada tahun 2024. Ia bahkan hadir di berbagai momen penting mendukung Ganjar Pranowo.
-
Apa alasan Ganjar Pranowo pamit kepada warga? “Bapak ibu nuwun sewu nggih, kulo niku ajeng pamitan, soal e tanggal 5 September kulo pensiun, (bapak ibu permisi ya, saya mau pamitan. Soalnya tanggal 5 September sudah pensiun,” ucap Ganjar, seperti dikutip dari kanal YouTube pribadinya pada Selasa (8/8).
-
Apa yang menjadi ciri khas fisik Ganjar Pranowo? Ganjar Pranowo merupakan salah satu calon presiden yang akan mengikuti kontestasi pemilihan presiden Indonesia 2024. Salah satu hal yang menjadi ciri khasnya secara fisik adalah rambut putih yang berkilau.
-
Kapan Ganjar Pranowo hadir di Rakernas PDIP? Mantan calon Presiden (Capres) nomor ururt 03 Ganjar Pranowo menghadiri agenda rapat kerja nasional (rakernas) PDIP di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol Jakarta pada Jumat (24/5).
-
Kapan pengumuman calon wakil presiden Ganjar Pranowo? PDI Perjuangan bersama partai koalisi secara resmi mengumumkan nama bakal calon wakil presiden Mahfud MD untuk mendampingi Capres Ganjar Pranowo, Rabu, 18 Oktober 2023.
Ia meyakini hal tersebut karena filosofi dari mimpi SBY tersebut adalah presiden kelima, presiden keenam, dan presiden ketujuh memiliki mimpi yang sama.
"Kalau tafsir saya pribadi, mimpi Pak SBY itu esensinya adalah esensi filosofisnya adalah bahwa presiden kelima, Presiden keenam, Presiden ketujuh, punya mimpi yang sama," tegas Basarah.
Sebelumnya, Presiden ke 6, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengaku bermimpi bertemu dengan Presiden Jokowi dan Megawati Soekarnoputri. SBY beserta Jokowi dan Megawati menuju Stasiun Gambir.
"Saya bermimpi, di suatu hari Pak Jokowi datang ke rumah saya di Cikeas untuk kemudian bersama-sama menjemput Ibu Megawati di kediamannya. Selanjutnya kami bertiga menuju Stasiun Gambir," tulis SBY di akun twitter resminya, Senin (19/6).
Di Stasiun Gambir, lanjut SBY, disambut oleh Presiden Indonesia Ke-8 dengan tiket menuju Jawa Tengah dan Jawa Timur. Sebelum berangkat, kata SBY, mereka menyempatkan ngopi di salah satu lokasi di Stasiun Gambir.
"Sudah menunggu Presiden Indonesia Ke-8 & beliau telah membelikan karcis kereta api Gajayana ke arah Jawa Tengah & Jawa Timur. Karena masih ada waktu, sejenak kami berempat minum kopi sambil berbincang-bincang santai," jelas dia.
Ikuti perkembangan terkini seputar berita Pemilu 2024 hanya di merdeka.com