Pilkada serentak, Golkar klaim kuasai Kalimantan Selatan
Sekjen Golkar Idrus Marham mengatakan pemilihan Ketua DPD I Golkar Kalimantan Selatan kemungkinan akan berjalan secara aklamasi. Adapun calon Ketua DPD I Golkar Kalsel yakni Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor.
Partai Golkar menggelar Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) DPD Kalimantan Selatan. Musyarawah ini digelar untuk memilih Ketua DPD Golkar Kalsel menggantikan Pelaksana Tugas (Plt) Fahd El Fouz A Rafiq.
Sekjen Golkar Idrus Marham mengatakan pemilihan Ketua DPD I Golkar Kalimantan Selatan kemungkinan akan berjalan secara aklamasi. Adapun calon Ketua DPD I Golkar Kalsel yakni Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor.
"Pak Haji Sahbirin sudah mengajukan diri sebagai calon ketua," kata Idrus di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta, Selasa (31/1).
Idrus mendapatkan laporan bahwa dukungan terhadap Sahbirin cukup besar. Ada 13 ketua DPD Kabupaten/Kota Kalsel serta ormas Golkar disebut telah memberikan dukungannya kepada Sahbirin.
Menambahkan Idrus, Fahd A Rafiq mengatakan terkait Pilkada Kalsel, Golkar yakin akan menyapu bersih seluruh posisi yang diperebutkan. Dia menyebut survei Golkar di Kalimantan Selatan mencapai 60 persen, hanya Kabupaten Tanah Bumbu yang tak 'kuning'.
"Di Kalsel itu kandang Golkar, hanya satu kabupaten di daerah Tanah Bumbu (yang bukan kandang Golkar). Yang lain 'kuning' semuanya di situ," klaimnya.
-
Bagaimana Golkar merespon wacana Ridwan Kamil maju di Pilkada Jakarta? Golkar merespons wacana Ridwan Kamil bersedia maju di Pilkada DKI Jakarta karena berasumsi eks Gubernur Jakarta Anies Baswedan tidak akan maju lagi sebagai calon gubernur. Saat itu, Anies merupakan capres yang berkontestasi di Pilpres 2024. Oleh karena itu, Golkar memberikan penugasan kepada Ridwan Kamil untuk maju di Jakarta dan Jawa Barat.
-
Kapan Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Kenapa Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Apa yang dilakukan Partai Golkar dalam Pilpres 2024? Presiden terpilih periode 2024-2029 sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, mengucapkan terima kasih kepada Partai Golkar atas kerja keras memenangkan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024. Dia menyebut, Partai Golkar telah bekerja keras.
-
Bagaimana Golkar memandang peluang Anies maju di Pilkada DKI? "Jadi, karena itu bagi kami prinsipnya siapapun ya punya hak untuk menjadi calon kepala daerah, tapi tentu dukungan partai politik ini menjadi sangat penting karena itu menjadi prasyarat yang harus dipastikan bahwa seseorang bisa mencalonkan diri karena ada dukungan dari partai politik," imbuh Ace.
-
Bagaimana seharusnya kegiatan kepemudaan Partai Golkar dilakukan? Ilham menambahkan, acara diskusi merupakan jiwa kader Golkar di semua tingkatan. Ia mengapresiasi kegiatan diskusi yang digelar oleh para pemuda Partai Golkar. Namun, Ilham mengingatkan, setiap kegiatan kepemudaan Partai Golkar seharusnya diketahui dan mendapatkan izin dari pengurus DPP Partai Golkar.
Baca juga:
Golkar targetkan kemenangan 100 persen di seluruh Pilkada Kalsel
Ahok unggul di survei SMRC, Golkar sebut sebagai fenomena
Golkar sambut baik niat Antasari gabung dengan PDIP
Golkar ambil 'kuda-kuda' menangkan Jokowi di Pilpres 2019