PKB sebut Jokowi pilih Idrus jadi Mensos karena berasal dari NU
PKB, kata Lukman, tidak mempersoalkan jika posisi Menteri Sosial diberikan kepada Idrus. Sebab, Khofifah bukan perwakilan dari kader PKB di Kabinet Kerja.
Presiden Joko Widodo resmi melantik Idrus Marham sebagai Menteri Sosial menggantikan Khofifah Indar Parawansa. Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Lukman Edy menilai Presiden Jokowi memilih Idrus karena berasal dari unsur Nadhatul Ulama (NU).
"Kalau diambil juga dari sisi NU pak Idrus Marham juga NU. Jadi saya kira masih mungkin itu bagi pertimbangan bapak presiden," ujar Lukman di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (17/1).
-
Kapan reshuffle kabinet menteri dan wakil menteri dilakukan? Presiden Joko Widodo kembali melakukan reshuffle menteri dan wakil menteri Senin (17/7) hari ini.
-
Apa yang dilakukan Idrus Marham untuk mengganti Airlangga Hartarto sebagai ketua umum Golkar? Mantan sekretaris jenderal Partai Golkar Idrus Marham bersama kader partai berlambang pohon beringin lainnya membentuk Tim Pemrakarsa Kebangkitan Partai Golkar.
-
Mengapa Idrus Marham ingin mengganti Airlangga Hartarto sebagai ketua umum Golkar? "Tim pemrakarsa adalah adanya kesadaran secara kolektif yang muncul dari sebagian keluarga Partai Golkar, utamanya para pemimpinnya bahwa kepemimpinan hari ini tidak produktif," tutur Idrus dalam konferensi pers di Jakarta, Rabu (2/8/2023).
-
Apa yang terjadi di Bukber Kabinet Jokowi? Bukber Kabinet Jokowi Tak Dihadiri Semua Menteri 01 & 03, Sri Mulyani: Sangat Terbatas
-
Siapa yang menolak seruan Idrus Marham untuk mengganti Airlangga Hartarto? Ramai-ramai pengurus Golkar daerah tingkat Provinsi merespons seruan Idrus Marham yang mengajak agar Dewan Pimpinan Daerah (DPD) I tidak takut untuk mengganti ketua umum partai Airlangga Hartarto.
-
Apa yang sedang dilakukan Prabowo terkait susunan kabinet? Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, membenarkan bahwa sampai saat ini Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin belum pernah diundang saat menbahas susunan kabinet. Sebab, Dasco menegaskan, untuk menyusun kabinet merupakan hak prerogatif Presiden terpilih Prabowo Subianto. "Jadi memang yang namanya susunan menteri itu sebagai hak prerogatif presiden terpilih yang melakukan simulasi-simulasi," kata Dasco, saat diwawancarai di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Sabtu, (14/9).
PKB, kata Lukman, tidak mempersoalkan jika posisi Menteri Sosial diberikan kepada Idrus. Sebab, Khofifah bukan perwakilan dari kader PKB di Kabinet Kerja.
"Enggak kalau PKB memang berharap tidak ada gambaran bahwa itu Khofifah harus diganti dengan kader PKB karena awalnya dia bukan representatif PKB," terangnya.
"PKB kan Hanif kemudian Eko Sanjoyo waktu itu juga Marwan Djafar, pak Nasir, Imam Nahrawi. Representasi PKB pada awal pembentukan kabinet 4 orang. Ibu Khofifah tidak termasuk," sambung Lukman.
Diketahui, Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi melantik Idrus Marham menjadi Menteri Sosial menggantikan Khofifah Indar Parawansa. Jenderal (Purn) Moeldoko menduduki pos Kepala Staf Presiden (KSP) menggantikan Teten Masduki di Istana Negara, Jakarta, Rabu (17/1).
Pelantikan Idrus berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 10/P/2018 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Menteri Sosial sisa masa jabatan periode 2014-2019.
Khofifah diganti karena memutuskan maju sebagai calon Gubernur Jawa Timur di Pilkada 2018.
Baca juga:
BEI tegaskan reshuffle tak pengaruhi perdagangan saham RI
Ditunjuk jadi Mensos, Idrus Marham mengaku cocok kerja dengan Jokowi
Wasekjen Golkar sebut Airlangga segera copot Idrus dari kursi Sekjen
Golkar sebut Airlangga tak direshuffle karena dukungan politik yang kuat
Tak lagi jadi Mensos, Khofifah tegaskan 'Hatiku di Jawa Timur'
Dulu koordinator koalisi Prabowo, ini kata Idrus setelah jadi menteri Jokowi