PKS bantah ultimatum Prabowo soal cawapres
Dia menyebutkan koalisi saling membutuhkan dan mempunyai aspirasi masing-masing.
Wakil Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Hidayat Nur Wahid membantah bahwa partainya mendikte Partai Gerindra untuk menentukan cawapres bagi Prabowo Subianto. Namun, dia menyebutkan koalisi saling membutuhkan dan mempunyai aspirasi masing-masing.
"Bukan ultimatum juga bukan mendikte, tapi itu aspirasi wajar saja saling disampaikan. Karena Gerindra punya sikap politik kami juga paham, PKS juga punya sikap politik yang penting dipahami oleh semuanya. Karena untuk Pilpres 2019 ada persyaratan utama yaitu pemenuhan 20 persen presidential threshold. 20 persen itu enggak bisa dipenuhi semuanya," terangnya di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Jumat (4/5).
-
Kapan pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden? Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029 pada 20 Oktober mendatang.
-
Apa yang diusung Prabowo Subianto dalam acara tersebut? Ketua Umum Pilar 08, Kanisius Karyadi, mengatakan bahwa kegiatan yang diikuti oleh 70 ribu lebih peserta ini merupakan bentuk dukungan terhadap Prabowo Subianto dalam menjaga dan merawat Persatuan Indonesia, sejalan dengan Sila ke-3 Pancasila.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
-
Apa yang terjadi saat Pramono Anung dan Puan Maharani bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua DPR RI sekaligus Ketua DPP PDIP Puan Maharani, terekam dalam kamera saat dirinya menarik bakal calon gubernur Jakarta Pramono Anung ke hadapan presiden terpilih Prabowo Subianto.
-
Apa yang dibicarakan Prabowo dan Jokowi? Saat itu, mereka berdua membahas tentang masa depan bangsa demi mewujudkan Indonesia emas pada tahun 2045.
-
Apa yang dilakukan Menhan Prabowo Subianto bersama Kasau Marsekal Fadjar Prasetyo? Prabowo duduk di kursi belakang pesawat F-16. Pilot membawanya terbang pada ketinggian 10.000 kaki.
"Kita perlu saling mendengar dan PKS sudah menyampaikan pendapatnya. Nanti bagaimana keputusannya ya kita rapat bersama. Jadi itu sama sekali bukan ultimatum, juga bukan mendikte. Tidak benar kalau ditulis media begitu. Itu demokratis saja," tambahnya.
Hidayat juga membantah bahwa hanya nama Ahmad Heryawan yang meraih suara tertinggi di PKS didorong jadi cawapres Prabowo. Sebab semuanya harus melewati tahapan Majelis Syuro PKS.
"Bukan berarti kemudian beliau (Aher) yang diutamakan di dalam dialog yang dilakukan oleh tim dari PKS kepada mitra koalisi. keputusan Majelis Syuro adalah kami mengajukan 9 nama. 9 nama itu dengan urutan satu sampai 9. tim sudah dibentuk ketuanya pak Mustafa Kamal sekjen PKS," tuturnya.
Selanjutnya, PKS akan melakukan pertemuan dengan Gerindra untuk membahas ke tahap selanjutnya yakni kemungkinan cawapres. Gerindra sudah sepenuhnya memberikan keputusan cawapres kepada Prabowo.
"Pak Prabowo waktu itu menjanjikan akan bertemu lagi dengan PKS dan kita menunggu realisasi apa yang dikomitmen oleh Prabowo," ujarnya.
Baca juga:
PKS minta PAN tak minta jatah Cawapres Prabowo karena sudah di 2014
PKS DKI bantah pelaporan Fahri Hamzah ke polisi atas instruksi Sohibul Iman
Diperiksa polisi kasus Fahri Hamzah,Ketua DPW PKS DKI bawa printout berita buat bukti
Poros ketiga diprediksi terbentuk usai Jokowi tentukan Cawapres
PKS dan PAN berebut posisi Cawapres, Gerindra yakin tak ganggu koalisi
Laporkan Fahri Hamzah kasus pencemaran nama baik, Ketua DPW PKS diperiksa Polda Metro