Politikus Golkar Ingatkan Jangan Saling Benci Hanya Karena Pemilu
"Saya mengimbau kepada masyarakat agar tetap rukun dan menjaga persatuan dalam menghadapi pilpres bulan April mendatang, serta tidak melakukan kegaduhan politik baik itu membuat fitnah atau hoaks dan yang paling penting tidak Golput," ujar Avner kepada wartawan, Jumat (29/3).
Politikus Golkar Avner Kadriatama Raweyai menghadiri kholaqoh NU (diskusi NU) bersama ratusan warga dan tokoh Nahdlatul Ulama (NU) se-Tanjung Priok, Kamis (28/3). Dalam kegiatan ini, Avner dan ulama NU memberikan pandangan untuk 17 April mendatang dalam pilpres meminta untuk menggunakan hak pilihnya dan tidak Golput.
"Saya mengimbau kepada masyarakat agar tetap rukun dan menjaga persatuan dalam menghadapi pilpres bulan April mendatang, serta tidak melakukan kegaduhan politik baik itu membuat fitnah atau hoaks dan yang paling penting tidak Golput," ujar Avner kepada wartawan, Jumat (29/3).
-
Apa yang diraih Partai Gerindra di Pemilu 2019? Pada Pemilu 2019, perolehan suara Partai Gerindra kembali naik, walau tidak signifikan. Partai Gerindra meraih 12,57 persen suara dengan jumlah pemilih 17.594.839 dan berhasil meraih 78 kursi DPR RI.
-
Kapan Pemilu 2019 diadakan? Pemilu terakhir yang diselenggarakan di Indonesia adalah pemilu 2019. Pemilu 2019 adalah pemilu serentak yang dilakukan untuk memilih presiden dan wakil presiden, anggota DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten Kota, dan DPD.
-
Partai apa yang menang di Pemilu 2019? Partai Pemenang Pemilu 2019 adalah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan persentase suara sebesar 19.33% atau 27,05 juta suara dan berhasil memperoleh 128 kursi parpol.
-
Bagaimana Golkar merespon wacana Ridwan Kamil maju di Pilkada Jakarta? Golkar merespons wacana Ridwan Kamil bersedia maju di Pilkada DKI Jakarta karena berasumsi eks Gubernur Jakarta Anies Baswedan tidak akan maju lagi sebagai calon gubernur. Saat itu, Anies merupakan capres yang berkontestasi di Pilpres 2024. Oleh karena itu, Golkar memberikan penugasan kepada Ridwan Kamil untuk maju di Jakarta dan Jawa Barat.
-
Partai apa yang menang di pemilu 2019? Partai pemenang pemilu 2019 adalah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan persentase 19.33% dari total suara sah yang diperoleh.
-
Kapan pemilu 2019 dilaksanakan? Pemilu 2019 merupakan pemilihan umum di Indonesia yang dilaksanakan pada tanggal 17 April 2019.
Caleg DPRD DKI Jakarta Dapil 3 dari Partai Golkar ini senang bisa turut ambil bagian dari kegiatan yang mengajarkan masyarakat tentang pentingnya menjaga persatuan NKRI, politik yang santun tanpa ada fitnah saling meghina dan dalam bernegara harus menjalankan kampanye damai.
"Di agenda demokrasi ini janganlah saling benci, karena di depan mata kita ini hanya ajang 5 tahun sekali, jadi jangan lah terbawa oleh hasutan-hasutan orang yang tidak bertanggung jawab," katanya lagi.
Avner menekankan, jangan ada perpecahan karena beda pilihan. Beragama dan bernegara itu memang satu tapi jangan disalahartikan.
Di sisi lain, jika nanti ia mendapat mandat dari masyarakat menjadi anggota DPRD DKI Jakarta, akan konsen pada masalah kebersihan dan UMKM.
"Untuk kebersihan banyak yang mengeluh soal air bersih lalu sampah yang menumpuk. Kedua soal UMKM, jadi masalah-masalah itu yang saya fokuskan untuk dibawa ke DPRD jika saya terpilih, saya dan tim selama 7 bulan belakangan ini sudah masuk ke kampung-kampung untuk menjalankan bersih-bersih," tutupnya.
Baca juga:
Misteri Wanita di Apartemen Bowo Sidik Pangarso saat Penggerebekan KPK
KPK Sebut Rp 8 Miliar di 84 Kardus untuk 'Serangan Fajar' Bowo saat Pemilu
Partai Golkar Pecat Bowo Sidik Pangarso yang Ditangkap KPK
Jaga Suara Pemilu, Golkar Langsung Pecat Bowo Sidik yang Tertangkap KPK
Meski Belum Diumumkan KPK, Golkar Berhentikan Bowo Sidik Terkait OTT
Eni Saragih Dieksekusi ke Lapas Tangerang
Tiga Parpol Teratas Versi Survei CSIS: PDIP, Gerindra dan Golkar