PPP lirik Gus Ipul, Risma dan Khofifah untuk Pilgub Jatim 2018
PPP lirik Gus Ipul, Risma dan Khofifah untuk Pilgub Jatim 2018. Alasan PPP mempertimbangkan tiga nama tokoh itu karena melihat popularitas mereka yang cukup tinggi di sejumlah hasil survei.
PPP tengah mempertimbangkan sejumlah nama potensial untuk diusung di Pemilihan Gubernur Jawa Timur 2018 mendatang. Tiga tokoh mulai dilirik sebagai bakal calon Gubernur Jawa Timur yakni Wakil Gubernur Jatim Saifullah Yusuf (Gus Ipul), Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini dan Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa.
"Kami masih mencermati nama nama yang berkembang sebagaimana tergambar dari hasil survei, yakni Gus Ipul, Khofifah Indar Parawansa dan Tri Rismaharani," kata Wasekjen PPP Ahmad Baidowi melalui keterangan tertulisnya, Rabu (17/5).
Awiek, sapaan akrabnya ini mengatakan alasan PPP mempertimbangkan tiga nama tokoh itu karena melihat popularitas mereka yang cukup tinggi di sejumlah hasil survei. Pihaknya melihat Risma, Gus Ipul dan Khofifah belum mengantongi dukungan yang kuat dari partai politik. Sehingga, PPP mengambil kesempatan untuk mengusung salah satu dari tiga nama tersebut.
"Karena tergambar dari survei popularitasnya cukup bagus dan belum memiliki kendaraan politik yang cukup sehingga peluang diusung PPP terbuka lebar," tegasnya.
Selain dari unsur eksternal, kata Awiek, PPP juga akan mendorong kader internal untuk mendampingi salah satu tokoh dari 3 tokoh eksternal yang bakal dipilih. Nama kader yang akan diusulkan yakni Ketua DPW PPP Jawa Timur Musyafa' Noer.
"Untuk unsur internal, PPP jatim tetap berkomitmen untuk mengusulkan saudara Ketua DPW PPP jatim Musyafa' Noer sebagai calon wakil gubernur. dengan bermodal lima kursi DPRD jatim, PPP realistis terkait posisi yang dibidik pada Pilgub nanti, yakni di posisi L2," terang Awiek.
Demi menyambut gelaran Pilkada 2018, DPW PPP Jawa Timur menggelar rapat konsolidasi dengan mengumpulkan 126 kader yang menjadi anggota DPRD di Kabupaten/kota. Acara itu digelar mulai tanggal 15-17 Mei 2017.
"Langkah awal dengan mengumpulkan 126 anggota DPRD kabupaten/kota dan provinsi selama tiga hari di Ijen Suite Malang (15-17 Mei)," jelas Awiek.
Dalam acara itu, anggota-anggota DPRD dari PPP dibekali bimbingan teknis dan pemantapan jelang Pilkada 2018 mendatang. "Acara yang dikemas dengan bimbingan teknis anggota DPRD tersebut, sekaligus pemantapan bagi PPP untuk menghadapi pilkada serentak di Jatim yang terdiri dari 1 Pilkada provinsi dan 18 pilkada kabupaten/kota," pungkasnya.
-
Apa yang terjadi pada Pilkada di Jawa Timur? Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di lima wilayah di Jawa Timur dipastikan akan melawan kotak kosong.
-
Kenapa Pilkada di Jawa Timur akan melawan kotak kosong? Hal ini membuat Komisi Pemilihan Umum (KPU) memberi tambahan waktu untuk perpanjangan pendaftaran pasangan calon (paslon) selama 3 hari."Ada lima daerah di Jatim yang hanya ada satu paslon yang mendaftar, atau calon tunggal. Sehingga akan diberi tambahan waktu perpanjangan pendaftaran paslon sebanyak 3 hari," kata Komisioner KPU Jatim, Choirul Umam, Jumat (30/8).
-
Apa yang dikatakan oleh Ridwan Kamil saat maju di Pilkada Jakarta? Calon pesaing Anies, Ridwan Kamil tak kalah kuat. Ridwan Kamil mendapatkan lampu hijau dari partai koalisi Prabowo-Gibran untuk maju Pilkada Jakarta. Partai-partai yang menyatakan kesiapan mengusung Ridwan Kamil itu adalah Gerindra, PAN dan Golkar. Bahkan, Gerindra sudah terang-terangan menginginkan kadernya menjadi calon wakil gubernur untuk mendampingi Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024."Secara alami secara manusiawi, kami ingin wakil kami ada di wakil gubernur," kata Habibburokhman kepada wartawan.
-
Siapa yang menepis isu Cak Imin maju di Pilkada Jatim? Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa Jazilul Fawaid menepis isu calon wakil presiden nomor urut 1 yang juga Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar akan maju pada Pemilihan Kepala Daerah Jawa Timur 2024. "Gus Muhaimin tidak mungkin, ngapain (maju Pilkada Jatim)," ujar Jazilul di Jakarta, Sabtu (6/4). Ia menegaskan sampai saat ini tidak ada pembahasan mengenai Cak Imin (sapaan akrab Muhaimin Iskandar) akan maju pada Pilkada Jatim.
-
Kapan Pilkada serentak berikutnya di Indonesia? Indonesia juga kembali akan menggelar pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) secara serentak di tahun 2024. Pilkada 2024 akan dilasanakan ada 27 November 2024 untuk memilih gubernur, wali kota, dan bupati.
-
Bagaimana kondisi permukiman terbengkalai di Jakarta Timur? Dalam tayangan ditampilkan kondisi rumah-rumah warga yang ditinggalkan oleh para pemiliknya. Rata-rata, rumah di permukiman padat tersebut masih berbentuk utuh, dan tak jauh dari pinggir jalan.Semakin dalam masuk ke dalam gang, beberapa rumah yang awalnya masih layak ditinggali, perlahan-lahan berganti menjadi rumah yang tampak rusak karena tidak terurus lama. Semakin ke dalam permukiman, suasana hening dan sunyi semakin terasa. Bahkan sang kreator video merasakan kondisi yang menyeramkan.
Baca juga:
Golkar klaim sudah lama wacanakan dukung Khofifah maju Pilgub Jatim
Manuver Tommy Soeharto, dari silaturahmi kiai hingga kritisi korupsi
Partai besutan Tommy Soeharto siap dukung Khofifah di Pilgub Jatim
Gus Ipul berharap tiket dukungan Golkar di Pilgub Jatim
Setnov berniat usung calon gubernur Jatim dari kalangan Nahdliyin