Prabowo dekat dengan Gus Dur sejak kerusuhan Mei 98
Said Aqil mengaku Prabowo kala itu kerap berkunjung ke kediaman Gus Dur.
Calon Presiden Prabowo Subianto memiliki hubungan dekat dengan Gus Dur sejak tahun 1998. Ketika itu, sejumlah daerah bergejolak dan penuh dengan konflik, tak terkecuali juga di Ibu Kota Jakarta.
"Dulu dimulai kedekatan beliau (Prabowo) dengan Gus Dur ketika masa-masa ribut-ribut reformasi itu loh. Ribut-ribut tragedi Mei Jakarta yah," kata Ketua Umum PBNU Said Aqil Siroj bercerita di Pondok Pesantren Kempek, Cirebon, Jawa Barat, Jumat (27/6).
Lebih lanjut, Said Aqil mengaku bila Prabowo kala itu kerap berkunjung ke kediaman Gus Dur. Baik itu Prabowo atau Gus Dur kerap berdialog. Dan Prabowo sendiri sering berkonsultasi kepada Gus Dur.
"Beliau (Prabowo) sering konsultasi ke Gus Dur," katanya.
Selain itu, Said Aqil juga menceritakan bila Prabowo memiliki kelebihan mengobati penyakit dengan tenaga dalam. Kala itu, Gus Dur yang sulit tidur juga diobati oleh Prabowo.
Gus Dur, kata Said, berpesan kepada Prabowo agar menjadi sosok yang tangguh dan sabar dalam menghadapi cobaan. Saat itu, Gus Dur mengatakan bahwa Prabowo adalah orang yang paling ikhlas untuk bangsa ini.
"Gus Dur mengatakan, Prabowo adalah orang yang paling ikhlas untuk bangsa Indonesia. Artinya apa, dia siap berkorban, siap dilengserkan dari Pangkostrad, siap dicabut dari kedudukannya. Sebab kalau bukan dia siapa lagi tumbalnya? Beliau sadar saya hanya tumbal dari jenderal-jenderal yang lain. Maka beliau siap," jelas Said Aqil menirukan omongan Gus Dur.
Baca juga:
Said Aqil cerita Prabowo pernah obati Gus Dur pakai tenaga dalam
Prabowo Jumatan di saf pertama, Said Aqil jadi khatib & imamnya
Said Aqil: Prabowo tumbal jenderal-jenderal di kerusuhan '98
Said Aqil: Prabowo siap diberi masukan dan dipanggil kiai
Said Aqil sebut Gus Dur pernah ramal Prabowo bakal jadi presiden
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Bagaimana Prabowo-Gibran menang Pilpres 2024? Berdasarkan hasil rekapitulasi KPU, Prabowo-Gibran unggul dengan suara sah sebanyak 96.214.691 dari total suara sah nasional, atau setara dengan 58,6%. Keduanya juga dilaporkan unggul di 36 Provinsi.
-
Apa alasan Relawan Garuda Nusantara 08 mendukung Prabowo di Pilpres 2024? Terkait pertimbangan merapat ke GN 08 dan mendukung sosok Menteri Pertahanan itu, pihaknya mengaku tak ada alasan khusus. Sebab, faktor hubungan psikologis dan kedekatan emosional antar sesama menjadi landasan satu tujuan dan satu jalan untuk memenangkan Prabowo Subianto dalam kontestasi Pemilu 2024 mendatang.
-
Bagaimana cara Pilar 08 mendukung Prabowo-Gibran? Ketua Umum Pilar 08, Kanisius Karyadi, mengatakan bahwa kegiatan yang diikuti oleh 70 ribu lebih peserta ini merupakan bentuk dukungan terhadap Prabowo Subianto dalam menjaga dan merawat Persatuan Indonesia, sejalan dengan Sila ke-3 Pancasila.
-
Apa persiapan Prabowo menjelang debat pertama Pilpres 2024? "Pak Prabowo persiapannya enggak ada yang khusus beliau persiapannya ya seperti biasa membaca mendengar kemudian tetap berolahraga berenang, minum jamu," ujar Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani di Gedung Juang, Menteng, Jakarta, Minggu (10/12).
-
Kenapa Prabowo Subianto terlambat dalam acara peresmian? Prabowo meminta maaf karena terlambat menghadiri peresmian sebab harus berganti helikopter sampai tiga kali.