Prabowo: Maaf pak Anies saya tidak bisa nyoblos untuk bapak
"Mereka orang-orang cerdas. In my opinion they are the best of son Indonesia," kata Prabowo.
Ketua Umum Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Prabowo Subianto meminta maaf kepada pasangan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno. Permohonan maaf itu disampaikan Prabowo di hadapan umum saat kampanye Rabu Bersama di Prisma Sport Club, Kedoya, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (1/2).
"Saya sekarang bukan warga Jakarta lagi. Maaf pak Anies saya tidak bisa nyoblos untuk bapak. Nanti bisa ditangkap," kata Prabowo sambil disambut tawa hadirin di aula Prisma Sport Club, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (1/2).
Saat ini pendiri Partai burung Garuda itu banyak menghabiskan di rumahnya di Bukit Hambalang, Bojong Koneng, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor. Selain di kediaman pribadinya yang lain di Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
"Saat ini saya tidak tinggal di Jakarta. Saya tinggal berjarak 1,5 jam dari Jakarta," ucapnya.
Namun demikian Meski dia tak bisa menyumbangkan suaranya secara langsung tapi dia memastikan Anies Sandi akan menang di Pilgub DKI.
"Mereka orang-orang cerdas. In my opinion they are the best of son Indonesia," pungkasnya.