Puan Ingatkan Bicara Jangan Keras-Keras soal Intimidasi, Megawati: No!
Megawati kesal melihat banyak rakyat mendapat intimidasi
Megawati kesal banyak rakyat mendapat intimidasi
Puan Ingatkan Bicara Jangan Keras-Keras soal Intimidasi, Megawati: No!
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri sempat diingatkan anaknya, Puan Maharani untuk hati-hati berbicara. Jangan terlalu keras mengkritik.
"Mbak Puan bilang, 'Mama kalau ngomong jangan keras-keras.' No," tegas Megawati dalam pidato politik HUT ke-51 PDIP di Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Rabu (10/1).
Megawati menegaskan ingin mengingatkan kepada rakyat, pemegang kekuasaan sebenarnya di republik ini.
"Karena ingin mengatakan kepada rakyat saya, bahwa kalian itulah sebenarnya pemegang kekuasaan di republik ini, jadi jangan takut kalau diintimdasi, dipukul, langsung kamu harus ngomong, jangan takut," tegas Megawati.
Awalnya Megawati bercerita soal penunjukkan dirinya sebagai Kepala BRIN oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Megawati mengingat saat itu dipertemukan oleh ribuan periset yang bergelar profesor dan dokter.
"Untung saya waktu disuruh, aduh, ntar saya ketemu orang pintar gitu, tapi saya bisa menyombongkan diri jadi waktu mengenalkan diri saya, saya Ibu Megawati Soekarnoputri, gelar saya 2 profesor, 10 honoris causa doktor," kata Megawati.
"Jadi semuanya pada, lho iya lho, jadi kalau saya ngomong itu tidak tidak benar. Dari keilmuan dapat dipertanggungjawabkan, dari rohani dapat dipertanggungjawabkan, kalau ada yang mau membantah saya datang, jangan saya dibully, jangan saya dipotong-potong kalau ngomong,"
tegas Megawati.