Relawan Tak Bermaksud Benturkan Ganjar Pranowo dengan PDIP
Ketua Umum Tegar, Rinto Wardana, mengakui, PDIP sebagai tempat bernaung Ganjar memiliki mekanisme sendiri dalam menentukan capres 2024.
Relawan Teman Ganjar (Tegar) mendeklarasikan diri mendukung Ganjar Pranowo sebagai calon presiden di Pemilu 2024. Namun Tegar menegaskan, deklarasi ini bukan untuk mencari musuh.
Ketua Umum Tegar, Rinto Wardana, mengakui, PDIP sebagai tempat bernaung Ganjar memiliki mekanisme sendiri dalam menentukan capres 2024.
-
Siapa yang Ganjar Pranowo temui di Rakernas PDIP? Ganjar tiba di lokasi pukul 13.27 WIB dengan mengenakan pakaian serba merah sambil membawa gambar Ketua Umum (Ketum) PDIP Megawati Soekarnoputri dan Presiden pertama RI, Soekarno.
-
Kapan Ganjar Pranowo hadir di Rakernas PDIP? Mantan calon Presiden (Capres) nomor ururt 03 Ganjar Pranowo menghadiri agenda rapat kerja nasional (rakernas) PDIP di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol Jakarta pada Jumat (24/5).
-
Siapa yang disebut sebagai pilihan realistis bagi PDIP untuk mendampingi Ganjar Pranowo? Bagi pengamat politik dari Unsoed Purwokerto, Indaru Setyo Nurprojo, pemilihan Mahfud MD merupakan pilihan rasional dari PDIP. “Saya pikir pilihan rasionalnya begitu. Ketika Cak Imin (Muhaimin Iskandar) diambil oleh Anies Baswedan, tentu pilihan PDIP mengarah pada kader-kader NU. Nah siapanya itu mereka akan berhitung tentang kekurangan dan kelebihannya,” kata Indaru dikutip dari ANTARA.
-
Apa tugas penting yang diberikan PDIP kepada Ganjar Pranowo? “Tetap bersama rakyat,” tulis Ganjar di samping tanda tangan yang ia bubuhkan. “Kalau saya diminta atau tidak diminta, kalau kader ya harus siap,” tegasnya Ganjar saat diwawancara di gedung BCIS."Dulu dari dulu juga saya sering keliling ikut kampanye di banyak Pilkada gitu ya. Itu sudah melekat dalam diri, kalau kader ya harus begitu,” tambahnya.
-
Kapan Prabowo tiba di Kantor DPP Partai Golkar? Prabowo tiba sekitar pukul 17.00 WIB dengan mengenakan pakaian berwarna hitam dan celana berwarna hitam.
-
Apa alasan Ganjar Pranowo pamit kepada warga? “Bapak ibu nuwun sewu nggih, kulo niku ajeng pamitan, soal e tanggal 5 September kulo pensiun, (bapak ibu permisi ya, saya mau pamitan. Soalnya tanggal 5 September sudah pensiun,” ucap Ganjar, seperti dikutip dari kanal YouTube pribadinya pada Selasa (8/8).
"Untuk mewakili dalam kontestasi 2024 hingga 2029 itu kebijakan partai dan itu tidak akan utak atik itu dan kita menghargai keputusan itu," katanya di kawasan Jakarta Selatan, Rabu (9/6) kemarin.
Menurutnya, deklarasi Tegar ini merupakan langkah untuk memunculkan sebuah tokoh yang dinilai layak memimpin Indonesia 5 tahun ke depan.
"Kita mengusung seorang Ganjar bukan membenturkan partainya, atau dengan kandidat di partai itu ataupun kandidat lain yang diusung partai itu," katanya.
"Kita hanya menghimpun segenap aspirasi dari bawah, karena kita terbentuk bukan karena perintah dari atas. Sekali lagi saya tegaskan eksistensi Teman Ganjar ini berasal suara dari bawah sehingga kita tidak bisa membendung siapapun yang menjadi usungan suara bawah ini," sambungnya.
Ia dan relawan lainnya yang berjumlah 1.500 orang berjanji menerima apapun keputusan PDIP nantinya, sekalipun tak mengusung Ganjar. Tetapi, ia akan berusaha selama 3 tahun ini untuk menunjukan eksistensi Ganjar yang layak menjadi calon presiden.
Sebelumnya, relawan pendukung Gubernur Jateng Ganjar Pranowo untuk maju sebagai calon presiden di 2024 kian membesar. Giliran Tegar, Teman Ganjar deklarasi dukungan kepada politikus PDIP tersebut, Rabu (9/6).
Ketua Umu Tegar, Rinto Wardana mengaku kalau deklarasi ini guna menyiapkan Ganjar sebagai calon presiden 2024-2029. Dengan memakai kaos hitam dengan foto Ganjar bertuliskan TG atau Teman Ganjar ia mendeklarasikan.
"Kita mempersiapkan seorang Ganjar Pranowo sebagai pemimpin Indonesia ke depan, khususnya sebagai calon presiden Indonesia periode 2024 hingga 2029," kata Rinto di lokasi, Rabu (9/6).
Sebelum Tegar, lebih dulu Dulur Ganjar Pranowo yang mendeklarasikan diri sebagai relawan pendukung Ganjar.
Menurutnya, Ganjar sebagai salah satu sosok kuat dan layak untuk menjadi calon presiden. Ganjar dinilai memiliki ciri kepemimpinan nasional. Di antaranya kinerja yang berakar kuat, memiliki nilai-nilai kerakyatan, transparansi, loyalitas, dan antikorupsi.
"Kita cari pemimpin yang dosanya paling sedikit dari yang lainnya, kita jadikan Ganjar Pranowo seperti wanita cantik yang menjadi idaman tiap laki-laki," katanya.
Baca juga:
Teman Ganjar: Kita Cari Pemimpin yang Dosanya Sedikit, Ganjar Pranowo Orangnya
Wasekjen PDIP Mengaku Belum Dengar Soal Teguran Megawati ke Bambang Pacul
Utut Adianto: Saya Sarankan Puan Maharani Konsentrasi sebagai Ketua DPR
Guyonan Ganjar Soal Puan Diibaratkan Teh Botol Sosro: Silakan Diminum di Depan
Gelar Vaksin di Kompleks Kantor Gubernur, Ganjar Ikut Tertibkan Antrean Warga