Romi berharap ada keputusan bulat tanpa voting di Rapimnas PPP
Siapa yang akan didukung PPP, Jokowi atau Prabowo?
Sekjen Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Romahurmuziy berharap Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) malam ini menghasilkan keputusan bulat siapa calon presiden yang akan didukung. Jokowi atau Prabowo.
"Semoga tidak (voting) kita inginkan ada kebulatan suara pasangan untuk dukungan ke capres dan cawapres. Tapi Pemungutan suara bukan hal yg di haramkan dalam demokrasi dan dlm mekanisme partai itu juga diatur jelas," kata Romi di area Rapimnas Apartemen Aston, Jakarta, Minggu (11/5).
Sebelumnya, Rapimnas sempat diskors 27 jam. Rekor terlama sepanjang sejarah PPP. Namun Romi mengaku sudah ada kesepakatan dalam lobi politik selama skors.
"InsyaAllah dari komunikasi DPW dengan ketua umum sore tadi bisa dihasilkan keputusan arah koalisi dan dimana kapal PPP berlabuh," kata Romi.
Romi pun mengelak menyatakan dukungan pribadi pada Jokowi atau Prabowo. Selama ini Romi memang lebih dekat pada kubu Jokowi.
"Saya tidak akan mendahului Rapimnas," elak Romi.