Sandi bagi tugas dengan Prabowo: Di daerah saja saya dipanggil Pak Anies
Sandiaga bagi tugas dengan Prabowo: Di daerah saja saya dipanggil Pak Anies. Berbagi tugas, lanjut dia, dilihat dari segi efektivitas isu strategis, ekonomi, lapangan kerja, dan biaya hidup. Menurut dia, Prabowo sendiri lah yang menjawab sederet di isu strategis tersebut.
Cawapres Sandiaga Uno mengamini penilaian publik soal jadwal kampanyenya yang lebih banyak ketimbang Capresnya, Prabowo Subianto. Sandi menjelaskan bahwa keduanya kini tengah berbagi tugas dalam bersosialisasi di tengah masyarakat.
"Kita berbagi tugas saja. Saya relatif pengenalannya masih rendah oleh karena itu mulai mengenalkan ke bawah. Di beberapa daerah saja saya masih dipanggil Pak Anies, jadi saya masih kerja keras," jelas Sandiaga di Sriwijaya, Jakarta Selatan, Kamis (19/10).
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Siapa yang menanggapi santai atas kemenangan Prabowo-Gibran di Jawa Tengah? Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka menanggapi santai atas kemenangan telak yang diraih pasangan Prabowo Subianto-Gibran di Jawa Tengah.
-
Bagaimana Prabowo menjaga kontestasi pemilu tetap santun? Prabowo dalam jumpa pers selepas pertemuan menyampaikan secara langsung tekadnya untuk menjaga kontestasi pemilu tetap santun.
Berbagi tugas, lanjut dia, dilihat dari segi efektivitas isu strategis, ekonomi, lapangan kerja, dan biaya hidup. Menurut dia, Prabowo sendiri lah yang menjawab sederet di isu strategis tersebut.
"Kita memiliki rencana matang. Jadi minggu depan, Pak Prabowo mulai datangi acara. Sudah mulai turun di Jatim, Jateng, Jabar, di Pulau Jawa kehadiran beliau sangat ditunggu," beber Sandi.
Sandi menilai, cara ini dirasa efektif dilakukan sebagai pentang petahana. Selain hemat biaya, kerja bersama tim mendorong hasil positif.
"Kita sangat termotivasi, karena pola seperti ini dengan paket hemat kita bisa meningkatkan kinerja kita dan bisa saya sampaikan bahwa hasilnya positif sekali," Sandiaga memungkasi.
Sebagai informasi, Prabowo hari ini, Jumat (19/10) tengah melakukan kampanye ke Bali untuk menghadiri temu relawan dan deklarasi. Terkait Sandiaga, menurut jadwal diterima tengah melakukan kampanye ke Padang, Sumatera Barat.
Reporter: Muhammad Radityo
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Balas Menteri Susi, Sandi bilang sulitnya izin melaut curhat nelayan
Sandiaga sebut kerjasama diplomatik dengan Israel lihat kondisi ekonomi Indonesia
Sandiaga: Lapangan kerja dikuasai asing, protein anak berkurang karena harga naik
Sandiaga berencana jadi pembicara ekonomi di salah satu Universitas Singapura
Bertemu para relawan, Sandiaga yakinkan elektabilitasnya bersama Prabowo sudah naik
Cerita Sandiaga tinggalkan dunia bisnis demi fokus maju Pilpres bersama Prabowo