Sandi berkemeja biru dan berpeci hitam sambangi PBNU: Silaturahim, sowan
Prabowo rencananya akan menyusul Sandiaga ke PBNU.
Bakal Calon Wakil Presiden Sandiaga Salahuddin Uno, hari ini menyambangi kantor Pengurus Besar Nadhlatul Ulama (PBNU) di Jakarta Pusat. Dia hadir sekitar Pukul 15.25 WIB.
Pantauan di lokasi, Kamis (16/8/2018) Sandiaga mengenakan kemeja berwarna biru dan peci. Dia tampak didampingi oleh Wakil Ketua Umum Gerindra, Ferry Juliantono. Dia pun mengaku hanya ingin bersilaturahmi.
-
Apa yang diklaim oleh Prabowo? Menteri Pertahanan (Menhan) sekaligus calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto mengatakan dirinya sudah menyatu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Sebab, Jokowi mampu menyatukan lawan menjadi kawan.
-
Apa yang dikatakan Nasaruddin Umar untuk Prabowo-Gibran? Nasaruddin seraya berdoa agar Indonesia dapat semakin jaya di kepemimpinan paslon nomor urut 02 itu."Saya, Nasaruddin Umar, Imam Besar Masjid Istiqlal dan Rektor Universitas PTIQ Jakarta, mengucapkan selamat kepada Bapak H. Prabowo Subianto dan Bapak Gibran Rakabuming Raka atas terpilihnya sebagai presiden RI dan wakil presiden RI pada periode yang akan datang," kata Nasaruddin, Kamis (21/3). "Semoga Allah memberkati kita semuanya dan semoga bangsa Indonesia insyaAllah semakin jaya di bawah kepemimpinan Bapak," sambungnya.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
-
Siapa yang diusung oleh partai-partai pendukung Prabowo-Gibran? Dua nama yang santer bakal meramaikan Pilkada Jakarta adalah dua mantan Gubernur Ibu Kota dan Jawa Barat yakni Anies Baswedan dan Ridwan Kamil. Anies sebagai calon inkumben tampaknya bakal diusung oleh partai-partai pendukungnya di Pilpres 2024. Begitu juga dengan Ridwan Kamil yang didukung barisan partai pendukung Prabowo-Gibran.
-
Apa yang Prabowo pantau di IKN? Dalam kunjungan itu, Prabowo turut memantau langsung perkembangan pembangunan Istana Negara dan mendengarkan paparan oleh Tim Kontruksi IKN di lapangan yang berkaitan dengan lokasi dilaksanakannya upacara HUT RI mendatang.
-
Kapan Prabowo Subianto menghadiri Upacara HUT Polri? Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto hadir dalam upacara HUT Polri ke-78, Senin kemarin.
"Silahturahim, sowan (berkunjung)," ucap Sandiaga singkat seraya masuk ke dalam lift.
Namun, kehadirannya tak dibarengi oleh bakal calon presiden Prabowo Subianto. Namun, Sekjen Gerindra Ahmad Muzani, menuturkan yang bersangkutan masih di jalan dan akan hadir.
"Datang. Masih di jalan," tutur Muzani.
Sebelumnya, Prabowo-Sandiaga terlebih bersilaturahim ke Kantor Pusat Dakwah Muhammadiyah di Menteng, Jakarta, Senin 13 Agustus 2018.
Keduanya datang ke Muhammadiyah setelah menjalani tes kesehatan sebagai syarat pendaftaran capres dan cawapres di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta.
Reporter: Putu Merta Surya Putra
Sumber: Liputan6.com