Sandiaga: Lapangan kerja dikuasai asing, protein anak berkurang karena harga naik
Sandiaga mengaku fokusnya di ekonomi dan tidak mau didistorsi hal-hal di luar ekonomi. Sebab, dia mendapat banyak keluhan dari warga mengenai kondisi ekonomi saat ini yang harus diperbaiki.
Calon Wakil Presiden nomor urut 02, Sandiaga Salahuddin Uno berjanji membuka lapangan pekerjaan seluas-luasnya jika dipercaya rakyat untuk menjadi pemimpin republik ini. Sandiaga akan membuka lapangan kerja demi anak bangsa sekaligus melindungi putra putri bangsa.
Sandi mengkritisi kondisi tenaga kerja saat ini. "Kita akan lindungi kepentingan putra-putri bangsa daripada lapangan kerja yang selama ini tergerus oleh kepentingan tenaga kerja asing, kita akan lindungi itu," kata Sandiaga di Jakarta Selatan, Kamis.
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Bagaimana Prabowo-Gibran menang Pilpres 2024? Berdasarkan hasil rekapitulasi KPU, Prabowo-Gibran unggul dengan suara sah sebanyak 96.214.691 dari total suara sah nasional, atau setara dengan 58,6%. Keduanya juga dilaporkan unggul di 36 Provinsi.
-
Siapa yang menanggapi santai atas kemenangan Prabowo-Gibran di Jawa Tengah? Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka menanggapi santai atas kemenangan telak yang diraih pasangan Prabowo Subianto-Gibran di Jawa Tengah.
Pendamping capres Prabowo Subianto ini mengaku fokusnya di ekonomi dan tidak mau didistorsi hal-hal di luar ekonomi. Sebab, dia mendapat banyak keluhan dari warga mengenai kondisi ekonomi saat ini yang harus diperbaiki.
"Kita memang fokusnya di ekonomi karena keluhan masyarakat bawah itu adalah ekonomi, lapangan pekerjaan, dan biaya hidup dan dua isu utama yang kita sampaikan terus dan solusi yang kami tawarkan adalah membuka lapangan pekerjaan seluas-luasnya terutama untuk anak bangsa," kata Sandiaga.
Dia juga kembali menyampaikan keluhan kaum ibu tentang harga bahan pokok yang melonjak karena dolar naik. Sehingga bahan pangan yang diimpor otomatis terkerek.
"Ini berimbas pada harga bahan pokok naik terutama protein, sehingga protein ke anak berkurang," kata Sandiaga.
Sandi melanjutkan, dia berbagi tugas dengan Prabowo selama masa kampanye. Dia akan lebih rajin turun menyapa rakyat. Ini bertujuan untuk meningkatkan elektabilitasnya.
"Saya relatif pengenalannya masih rendah, oleh karena itu mulai mengenalkan ke bawah. Pada beberapa daerah saja saya masih dipanggil pak Anies, jadi saya masih kerja keras," tutupnya.
Baca juga:
Sandiaga berencana jadi pembicara ekonomi di salah satu Universitas Singapura
Bertemu para relawan, Sandiaga yakinkan elektabilitasnya bersama Prabowo sudah naik
Cerita Sandiaga tinggalkan dunia bisnis demi fokus maju Pilpres bersama Prabowo
Menteri Susi pernah 'sentil' para pejabat ini
Sandiaga Uno & Ketum PAN janji beri UKM bantuan modal & bekal go internasional
Jawab amarah Susi, Sandi bilang 'Nanti dibicarakan selama saya belum ditenggelamkan'