Sandiaga tak kecewa dan ucapkan selamat Deddy Mizwar jadi jubir Jokowi-Ma'ruf
Sandiaga berharap Deddy Mizwar bisa membuat suhu politik menjadi lebih baik. Sandi percaya, karakter yang selama ini ada di dalam Deddy Mizwar mendukung terciptanya kondusifitas di tengah panasnya persaingan dalam pesta demokrasi.
Deddy Mizwar didapuk sebagai juru bicara pasangan capres dan cawapres, Jokowi - Ma'ruf Amin. Sandiaga Salahuddin Uno menyambut positif kabar tersebut.
Hal itu disampaikan Sandiaga Uno usai bertemu dengan Pengurus Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Jabar di Savoy Homann, Jalan Asia-Afrika, Kota Bandung, Selasa (28/8).
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Partai apa yang menang di Pemilu 2019? Partai Pemenang Pemilu 2019 adalah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan persentase suara sebesar 19.33% atau 27,05 juta suara dan berhasil memperoleh 128 kursi parpol.
-
Apa yang diraih Partai Gerindra di Pemilu 2019? Pada Pemilu 2019, perolehan suara Partai Gerindra kembali naik, walau tidak signifikan. Partai Gerindra meraih 12,57 persen suara dengan jumlah pemilih 17.594.839 dan berhasil meraih 78 kursi DPR RI.
"Selamat untuk Pak Deddy Mizwar, " katanya.
Dia berharap Deddy Mizwar bisa membuat suhu politik menjadi lebih baik. Sandi percaya, karakter yang selama ini ada di dalam Deddy Mizwar mendukung terciptanya kondusifitas di tengah panasnya persaingan dalam pesta demokrasi.
"Pak Deddy Mizwar kan sejuk orangnya. Mudah-mudahan dalam mengeluarkan pernyataan (ketika nanti jadi Jubir Jokowi) yang sejuk, yang membangun," ucapnya.
"Saya yakin adanya tokoh seperti Demiz, lebih sejuk juga statment yang disampaikan. Kami menyambut baik," sambungnya.
Sandiaga Uno tidak kecewa kader dari partai pengusungnya itu justru bakal menjadi jubir pesaingnya di Pilpres. Menurutnya, setiap orang berhak menentukan sikap politiknya.
"Setiap individu memiliki kebebasan untuk berpolitik. Saya tidak mau mengomentari itu," ucapnya.
Diketahui, Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf, Hasto Kristianto menyatakan bahwa Deddy Mizwar menjadi salah satu juru bicara timnya. Hal itu diputuskan sebagai bagian dari penggalangan dan upaya meningkatkan efektivitas tim kampanye sesuai hasil koordinasi dengan Jokowi.
Dia meyakini pengalaman Deddy Mizwar akan berguna bagi Jokowi-Ma'ruf. Deddy juga akan memberi nilai tambah di sektor kebudayaan.
"Bapak Deddy Mizwar itu sebagai salah satu juru bicara di dalam tim kampanye nasional pasangan Pak Jokowi dan KH Ma'ruf," katanya kepada wartawan di Posko Cemara, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (28/8/2018).
Terkait hal tersebut, Deddy Mizwar menyebut sudah ada kesepakatan verbal antara dirinya dengan Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf Amin terkait rencana dirinya menjadi Juru Bicara. Namun, keputusan resminya masih perlu dibahas lebih lanjut dengan internal partai.
Dia membenarkan terkait rencana dirinya didapuk sebagai Jubir Jokowi-Ma'ruf. Hal ini sudah melewati proses panjang dan diskusi dengan tim pemenangan Joko Widodo.
"InsyaAllah fix seperti itu (Jubir Jokowi-Ma'ruf). Kenapa mesti kaget?" Katanya saat dihubungi, Selasa (28/8).
Hanya saja, penetapan dirinya sebagai Jubir secara teknis masih dalam pembahasan antara dua belah pihak, sekaligus menunggu penetapan resmi calon presiden pada 21 September nanti. Hal ini agar semua keputusan jelas dan tidak ada unsur menduga-duga.
Pria yang akrab disapa Demiz ini pun menjelaskan bahwa belum ada pertemuan langsung dengan Joko Widodo. Pembahasan baru dengan tim pengusung partai Joko Widodo
"Kalau memang semunya berkesuaian. Ini kita cita-cita bersama. Kita juga belum tahu sampai sejauh mana kewenangannya. Insya Allah, mudah-mudahan ini sebuah kabar baik. Semua kabar baik," terangnya.
Disinggung statusnya sebagai kader Demokrat yang sudah sepakat mendukung Prabowo- Sandiaga Uno, Demiz mengaku tidak ada kendala berarti karena sudah berkomunikasi dengan Sekjen Demokrat, Hinca Panjaitan.
Dengan demikian, ia tidak khawatir dengan kemungkinan keluarnya sanksi dari partai Demokrat. "Saya udah ngobrol teknisnya. Tanya aja ke Hinca," ujarnya.
Baca juga:
Deddy Mizwar jadi Jubir Jokowi: Kenapa mesti kaget?
Deddy Mizwar ditunjuk jadi jubir Jokowi-Ma'ruf, Demokrat tegaskan 'Dia bukan kader'
Ditunjuk jadi jubir Jokowi-Ma'ruf, Deddy Mizwar bilang 'Insya Allah sanggup'
Status kader Demokrat tapi jadi jubir Jokowi, ini jawaban Deddy Mizwar
Hasto pastikan Deddy Mizwar jadi salah satu jubir Jokowi-Ma'ruf
Analisa Dedi Mulyadi soal kekalahan di Pilgub Jabar