SBY kesal kader keluar ruang acara saat membahas aspirasi rakyat
Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) kesal ketika mengikuti Rapimnas di hari kedua ini. Penyebabnya, karena sebagian kader Demokrat keluar dari ruangan acara ketika memasuki sesi 'Rakyat Beraspirasi & Demokrat Beri Solusi'.
Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) kesal ketika mengikuti Rapimnas di hari kedua ini. Penyebabnya, karena sebagian kader Demokrat keluar dari ruangan acara ketika memasuki sesi 'Rakyat Beraspirasi & Demokrat Beri Solusi'.
SBY sampai berdiri dari tempat duduknya untuk mencegah kader yang hendak keluar dari ruangan saat acara masih berlangsung.
-
Siapa yang dideklarasikan sebagai bakal calon Bupati Bogor oleh Partai Gerindra? Rudy Susmanto dideklarasikan sebagai bakal calon Bupati Bogor dari Partai Gerindra di Hotel Lorin, Sentul, Kabupaten Bogor, Senin 22 Juli 2024.
-
Apa yang dilakukan Aira Yudhoyono bersama kakeknya, Susilo Bambang Yudhoyono? Mereka menikmati waktu bersama dengan penuh keasyikan, saling memperhatikan berbagai hal di sekitar mereka!
-
Apa yang terjadi pada sapi Presiden Jokowi di Blora? Tampak sapi tersebut mengamuk saat akan disembelih Dalam video yang diunggah akun YouTube Liputan6, tampak saat akan disembelih, muka sapi itu ditutup dengan sebuah kain. Diketahui, sapi tersebut mengamuk saat warga berupaya menjatuhkannya untuk kemudian disembelih.
-
Siapa yang menyambut kedatangan Prabowo di Kantor DPP Partai Golkar? Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto hingga Sekjen Partai Golkar Lodewijk Freidrich Paulus menyambut langsung kedatangan Prabowo.
-
Apa yang diusung Prabowo Subianto dalam acara tersebut? Ketua Umum Pilar 08, Kanisius Karyadi, mengatakan bahwa kegiatan yang diikuti oleh 70 ribu lebih peserta ini merupakan bentuk dukungan terhadap Prabowo Subianto dalam menjaga dan merawat Persatuan Indonesia, sejalan dengan Sila ke-3 Pancasila.
-
Apa yang dilakukan Prabowo saat menyapa ketua umum partai politik? Ketua umum partai politik pengusung Prabowo-Gibran terlihat hadir dalam acara tersebut. Saat Prabowo ingin menyapa para ketua umum yang hadir, dia pun berkelakar tengah mempersiapkan nama-nama yang hadir. Sebab, dirinya takut nama tersebut terlewat dapat menyebabkan koalisi tak terbentuk."Ini daftar tamunya panjang banget, jadi harus saya sebut satu-persatu. Kalau enggak disebut koalisi tak terbentuk," kata Prabowo, disambut tawa oleh para tamu yang hadir.
Sekjen Partai Demokrat Hinca Pandjaitan meminta pada kader tetap tenang dan kembali ke tempat duduk masing-masing. Pihak panitia terlihat menutup pintu dan menahan sejumlah kader keluar ruangan.
"Tolong yang di belakang tenang dulu," kata Hinca di SICC, Sentul, Jawa Barat, Minggu (11/3).
Tak lama kemudian, situasi kembali kondusif. SBY telah kembali ke kursinya untuk kembali mengikuti acara. Kemudian, SBY tiba-tiba berdiri dan mengambil mikrofon.
Dengan kesal, SBY mengumpulkan Ketua-Ketua DPD untuk menanyakan kehadiran anggota-anggota mereka. SBY menegaskan kader yang tidak hadir tanpa alasan yang jelas dalam acara agar dicopot dari jabatannya.
"Tapi kalo tanpa ada alasan yang sah masih cocok enggak sebagai kader? Saya sudah minta kalau ketua DPC 2 hari tidak hadir, ganti saja. Kecuali kalau ada keterangan yang sah tidak apa-apa," tegasnya.
Teguran ini juga berlaku bagi kader yang ada di Fraksi Partai Demokrat. Presiden ke 6 RI ini menyebut Demokrat tidak akan mencalonkan lagi kadernya sebagai anggota DPR jika absen tanpa alasan jelas ke Rapimnas.
"Fraksi DPR RI yang 2 hari tidak hadir tanpa alasan yang sah tidak perlu kita calonkan lagi," tandasnya.
Baca juga:
Arah koalisi Demokrat di tangan majelis tinggi partai
Isu penistaan dan radikalisme agama disinggung di rapimnas Demokrat
AHY akan sampaikan pidato politik, rapimnas Demokrat tak deklarasi capres
Demokrat beri tiga syarat politik untuk partai koalisi
Demokrat fokus dongkrak elektabilitas AHY demi menangkan Pemilu 2019